TAMPILAN CANTIK BENTUK MERAK: Ide Kreatif DIY Vas Bunga Modalnya Gratis dari Botol Bekas AQUA atau Le Minerale

Tutorial ide kreatif DIY vas bunga bentuk merak yang bisa kamu praktikkan di rumah, modalnya gratis dari botol bekas AQUA atau Le Minerale.

by Anggita Kusmadewi

BERITASUKOHARJO.com – Salah satu dekorasi yang harus kamu punya di rumah adalah vas bunga, pajangan ini dapat membuat suasana rumah menjadi terlihat cantik dan estetik.

Untuk mempunyai vas bunga yang cantik ini biasanya orang akan membeli dari toko khusus, tetapi kali ini kamu bisa coba membuatnya sendiri dari bahan botol bekas AQUA atau Le Minerale.

Bermodalkan bahan dan alat yang gratis, ide kreatif DIY vas bunga ini dapat disulap sedemikian rupa dengan bentuk vas bunga seperti burung merak yang sangat cantik.

Tentunya dengan vas bunga berbentuk unik dan cantik ini sangat cocok dijadikan salah satu dekorasi di rumahmu.

Langsung saja, mari praktikkan langkah demi langkah membuat DIY vas bunga bentuk merah seperti ini di rumah, berikut tutorialnya yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Yuk Tutor.

Baca Juga: ORANG KIRA INI BUATAN PABRIK: Ide Kreatif DIY Tas Cantik dan Elegan dari Tutup Botol AQUA atau Le Minerale

Alat dan bahan:

Botol bekas

Tali katun

Kain flanel

Kardus bekas

Mutiara sintetis

Mutiara renteng

Diamond sintetis

Gunting

Lem tembak

Cara membuat:

1. Pertama, siapkan terlebih dahulu botol bekas AQUA atau Le Minerale ukuran 600 ml, lalu potong di bagian atas dekat tutup botol, gunakan cutter untuk memudahkan proses pemotongan, sisihkan terlebih dahulu.

2. Selanjutnya, siapkan tutup botol bekas dalam jumlah yang cukup banyak, kemudian lubangi bagian tengahnya, lakukan untuk sisa tutup botol lainnya juga, lalu sisihkan.

Baca Juga: DIY Lampion Lucu! Ide Kreatif untuk Tahun Baru Imlek, Modal Cotton Bud Bukan Botol Bekas AQUA atau Le Minerale

3. Berikutnya, ambil satu per satu tutup botol tadi, lalu beri lem tembak dan lapisi dengan tali katun berwarna hijau muda, lakukan sampai selesai.

4. Setelah semua tutup botol selesai dihias, kemudian beri lem tembak dan tempelkan satu per satu pada botol bekas yang sudah dipotong di awal.

5. Setelah itu, tempelkan juga tali katun hijau di bagian atasnya, kemudian siapkan mutiara sintetis secukupnya, tempelkan pada setiap bagian tengah tutup botol yang tertempel di botol tersebut.

6. Jangan lupa hias juga dengan mutiara renteng pada botol atau wadah tersebut, hias sesuai dengan kreativitas masing-masing.

Baca Juga: BARU NIH! DIY Lampu Tidur Love, Ide Kreatif dari Kardus Bekas AQUA atau Le Minerale, Cocok Buat Kado Valentine

7. Siapkan kardus bekas, kemudian gambar bentuk merak, lalu gunting kardusnya, beri lem tembak dan tempelkan pada kain flanel, gunting dan rapikan.

8. Setelah itu, tempelkan bentuk merak tersebut ke bagian sisi wadah tadi dengan menggunakan lem tembak, pastikan merekat dengan sempurna supaya tidak cepat lepas.

9. Tempelkan tutup botol di bagian badan merak tersebut, kemudian hias dengan menempelkan bentuk mata.

10. Hias juga dengan menempelkan mutiara renteng, mutiara belah, dan diamond sintetis, hias sampai terlihat cantik.

11. Masukkan bunga hias ke dalam vas bunga yang sudah jadi, kemudian letakkan di atas meja.

Itulah cara mudah membuat vas bunga dengan bentuk merak yang sangat cantik.

Selamat mencoba. ***

Author : Anggita Kusmadewi

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.