BERITASUKOHARJO.com – Salah satu ide jualan cemilan yang bisa kamu coba jual di kantin sekolah adalah roti goreng.
Cemilan roti goreng ini bisa dibuat dengan berbagai resep seperti isian uni dan wortel, tentunya cara membuat cemilan ini cukup mudah.
Cita rasa roti goreng ini sangat enak dan gurih, isian ubi dan wortel dari roti goreng ini bisa mengenyangkan perut, sehingga cocok dijadikan jajanan anak sekolah.
Langsung saja, simak dan catat resep lengkap dari ide jualan cemilan roti goreng isi ubi dan wortel berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube ghazfood.
Ubi 300 gram
Wortel 2 buah
Daun bawang dua batang
Cabe merah 3 buah
Bawang merah 3 siung
Bawang putih 2 siung
Margarin 1 sdm
Garam
Kaldu bubuk
Lada bubuk
Gula pasir
Roti tawar 11 lembar
Bahan pelapis:
Tepung terigu 3 sdm
Tepung panir
Minyak goreng
1. Pertama, siapkan wortel sebanyak 2 buah yang sudah dikupas kulitnya, lalu potong-potong dadu kecil, kemudian sisihkan ke dalam wadah.
2. Iris-iris tipis 2 siung bawang putih, 3 siung bawang merah, 3 buah cabe merah, dan 2 batang daun bawang, kemudian sisihkan semua ke dalam wadah.
3. Setelah itu, siapkan ubi sebanyak 300 gram, kupas kulitnya dan cuci sampai bersih, kemudian kukus ubi sampai matang.
4. Angkat dan masukkan ubi kukus ke dalam wadah, kemudian hancurkan dengan garpu sampai teksturnya lembut, sisihkan terlebih dahulu.
5. Siapkan wajan, lalu masukkan 1 sdm margarin, panaskan sampai meleleh, kemudian masukkan irisan bawang merah dan bawang putih, aduk-aduk rata dan tumis sampai wangi serta kuning kecoklatan.
6. Masukkan potongan wortel, lalu aduk-aduk rata dan masak sampai setengah matang, masukkan cabe merah keriting, garam, lada bubuk, kaldu bubuk, dan gula pasir, aduk-aduk rata.
Baca Juga: Resep Tahu Isi Super Krispi dan Gurih, Yuk Pencinta Gorengan Merapat Sekarang!
7. Tambahkan potongan daun bawang, lalu tumis sampai wortel matang dan daun bawang layu, kemudian angkat dan sisihkan ke dalam wadah berisi adonan ubi tadi.
8. Setelah itu, aduk-aduk sampai adonan ubi dan tumisan wortel tercampur dengan rata, kemudian sisihkan sementara.
9. Siapkan roti tawar, lalu pipihkan sampai tipis dengan bantuan rolling pin, kemudian gunting bentuk segitiga.
10. Setelah itu, isi dengan adonan ubi dan wortel tadi, kemudian lipat dengan rapi, lakukan hal yang sama untuk sisanya, sisihkan.
11. Celupkan roti ke dalam tepung basah dan baluri dengan tepung panir secara merata, kemudian goreng roti sampai matang dan garing.
12. Angkat dan tiriskan roti goreng tersebut, kemudian dikemas dengan mika plastik dan tambahkan 1 bungkus saus sambal.
Selamat mencoba. ***
Cobain resep membuat roti goreng dengan isian ubi dan wortel seperti ini, dijamin enak dan cocok dijadikan ide jualan cemilan di kantin!
by Anggita Kusmadewi