BERITASUKOHARJO.com - Bikin tambah nasi terus-terusan nih, padahal cuma makan dengan nasi kulit ayam sambal matah, auto bikin Anda gak mau berhenti makan, ang punya kolesterol mending jauh-jauh!
Mungkin sebagian dari Anda sudah tahu akan resep kulit ayam sambal matah yang satu ini. Pada umumnya, kulit ayam digoreng dengan tepung dan dijadikan seperti tekstur kulit ayam crispy.
Selain bisa Anda nikmati bersama dengan nasi, kulit ayam sambal matah ini juga bisa Anda nikmati sebagai cemilan di saat gabut maupun di saat Anda nonton drakor sekalipun.
Anda tidak perlu khawatir untuk cara membuatnya, simak artikel ini sampai habis tentang bagaimana resep kulit ayam sambal matah yang telah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @fajaralam_s.
- 1 kg kulit ayam
- 1 sdm kapur sirih
- 2 sdm bumbu bubuk ayam goreng
- 1 sdt garam
- 1 sdt penyedap rasa
- Bumbu tepung crispy
Baca Juga: Ide Usaha Jualan Paling Banyak Untungnya nih, Simak Resep Alpucok Berikut Ini, Bisa Bikin Kaya Raya!
- 8 siung bawang merah
- 10 buah cabe rawit merah
- 6 lembar daun jeruk, iris halus
- 2 serai, bagian muda, iris halus
- 1/2 sdt terasi
- 1 buah jeruk limau, peras
- garam secukupnya
- penyedap rasa secukupnya
- minyak panas, siram
Baca Juga: Botol Le Minerale Jadi Tempat Pensil yang Cantik Untuk Sang Buah Hati, Bikin Yuk!
1. Siapkan kulit ayam yang sudah dicuci bersih, kemudian masukkan kapur sirih dan bejek-bejek kulit ayam tadi dengan kapur sirih supaya tidak amis dan menghilangkan lendir pada kulit ayam.
2. Setelah di bejek-bejek dengan kapur sirih cuci sampai bersih dan pastikan bersih dari kapur sirih dan lendir-lendir pada kulit ayam.
3. Marinasi kulit ayam yang sudah dicuci tadi dengan bumbu instan ayam goreng, tambahkan garam, penyedap rasa, garam dan penyedap rasa. Tunggu hingga beberap menit.
4. Kemudian masukkan kulit ayam yang sudah dimarinasi tadi ke dalam tepung crispy, lalu baluri sampai tercampur dengan tepung crispy.
5. Setelah itu, goreng kulit ayam yang sudah dicelupkan ke dalam tepung tadi, kemudian Anda bisa celupkan bolak-balik dengan cara menyelupkannya ke air kemudian celupkan lagi ke dalam tepung crispy lagi.
Baca Juga: Cuaca Gak Menentu Bikin Badan Sering Kurang Fit? Buat Sup Kimlo Ini yuk, Cocok untuk Bugarkan Tubuh!
6. Lalu goreng ayam yang sudah dicelupkan ke tepung crispy tadi sampai berwarna kuning ke emasan.
7. Untuk menyiapkan bahan-bahan sambal matah, lalu iris-iris semua bahan-bahan sambal matah tadi tipis-tipis saja, lalu peraskan dengan jeruk limau secukupnya, tambahkan garam, penyedap rasa, dan siram dengan minyak panas.
8. Aduk-aduk sambal matah tadi sampai tercampur rata, jangan lupa koreksi rasa jika sudah enak nikmati sambal mata bersama dengan kulit crispy tadi.
Jika ingin kulit crispy kriuknya lebih awet, Anda bisa memasukkannya ke dalam toples dan disimpan dalam suhu ruang, Anda bisa menikmatinya kapan saja Anda ingin.
Itulah tadi resep dan cara membuat kulit ayam sambal matah yang wajib Anda coba di rumah, dijamin bikin Anda gagal diet dan bikin nambah nasi terus.
Semoga bermanfaat.***
kulit ayam sambal matah merupakan resep kulit ayam krispi paling enak apalagi dipadu dengan cocolan sambal matah, bikin ketagihan.
by Nurulfitriana Ramadhani