Unik banget, Botol AQUA Disulap Jadi Vas Bunga Bentuk Angsa Cantik dan Lucu, Bikin Yuk!

Wow, bikin vas bunga model angsa seperti ini, yuk. Cuma pakai botol bekas AQUA aja, bisa secantik dan selucu ini. Wajib coba, sih.

by Widya Ardikasari

BERITASUKOHARJO.com - Sulap botol AQUA jadi vas bunga bentuk angsa cantik seperti ini, yuk! Tenang saja, cara bikinnya tidak ribet, kok.

Jadi, dalam artikel ini terdapat DIY botol AQUA yang disulap jadi vas bunga bentuk angsa cantik.

Vas bunga bentuk angsa cantik dari botol AQUA ini bisa dijual juga, lho. Sebab, bentuknya sangat menarik.

Bila vas bunga bentuk angsa cantik dari botol AQUA ini kamu jual, tentu saja akan mendapat untung yang melimpah.

Baca Juga: BARANG BEKAS JADI DEKORASI MEWAH! Sulap Botol AQUA atau Le Minerale jadi DIY Kap Lampu yang Cantik dan Menarik

Penasaran bagaimana mengolah botol AQUA agar bisa disulap jadi vas bunga bentuk angsa cantik dan lucu? Yuk, intip caranya berikut yang dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari channel YouTube Yuk Tutor.

Alat dan bahan:

- kardus bekas
- botol bekas AQUA
- kain flanel
- mutiara renteng
- manik-manik bunga
- kawat bunga
- lem dan gunting

Cara membuat:

1. Siapkan kardus bekas dengan pola kepala angsa seperti gambar di bawah ini sebanyak 1 buah saja.

2. Kemudian, kepala angsa tadi dibungkus dengan kain flanel warna putih, dan dilem menggunakan lem tembak.

3. Setelah itu, bagian pinggiran kepala angsa diberi mutiara renteng agar semakin cantik dan berkilau. Jika sudah, sisihkan.

4. Selanjutnya adalah siapkan lagi kardus bekas dengan pola badan angsa sebanyak 1 buah saja, dan bungkus juga dengan kain flanel.

5. Setelah itu, siapkan kain flanel warna pink muda dan putih serta kawat bunga dengan panjang sekitar 3 cm saja.

Buatlah pola bulu angsa pada kedua kain flanel warna pink muda dan putih tersebut. Jika sudah, tempelkan pada kawat yang sudah disediakan tadi.

Baca Juga: LUCU dan MENGGEMASKAN! Sulap Botol AQUA 600 ml Jadi Tempat Pensil, Berikut Tutorial Membuatnya

Jadi, bagian kain flanel warna putihnya itu berada di bawah kawat sedangkan yang pink berada di atas kawat. Jadi, otomatis kawatnya tertutup rapat oleh kain flanelnya.

Buatlah beberapa lembar sayap pink untuk angsa tersebut. Jika sudah, langsung saja ditempelkan di kardus badan angsa.

6. Setelah itu, hias bulu angsanya dengan menambahkan manik-manik bunga di tiap sayap angsanya. Sisihkan sebentar.

7. Lanjut siapkan kardus bekas bentuk persegi panjang untuk alas vas bunga angsanya. Bunga kardus persegi panjang tersebut dengan kain flanel warna hijau.

8. Setelah itu, siapkan botol AQUA ukuran sedang sebanyak 3 buah, lalu potong dengan ukuran yang berbeda-beda.

9. Jika sudah dipotong bagian bawah, langsung saja dibungkus juga dengan kain flanel warna pink muda dan ditempelkan pada kardus hijau persegi panjang tadi.

Baca Juga: DI LUAR NALAR! Tutup Botol AQUA dan Le Minerale Bisa Jadi Bunga Gerbera KW, Dekorasi Unik Ini Bikinnya Mudah

10. Kemudian, tempelkan juga kepala angsanya di bagian sisi kiri botol yang paling tinggi menggunakan lem tembak.

12. Setelah itu, hias kepala angsanya dengan menambahkan pita kain flanel warna pink agar semakin cantik.

13. Lalu, badan angsa yang dipenuhi bulu dari kain flanel juga ditempelkan di depan botol yang paling tinggi.

Kini, vas bunga angsa super lucu dan cantik dari botol AQUA ini sudah jadi, ya. Selamat mencoba.***

Author : Widya Ardikasari

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.