BERITASUKOHARJO.com – Berikut ini adalah ide kreatif pembutan hiasan bunga daisy yang memanfaatkan botol bekas kemasan susu Milku. Setelah membaca artikel ini, kamu bisa tahu kalau tidak hanya kemasan AQUA yang bisa jadi hiasan cantik.
Biasanya kreasi dekorasi memang menggunakan botol bekas AQUA sebagai bahan utama. Akan tetapi di tutorial ide kreatif pembuatan hiasan bunga daisy ini, botol Milku jadi bahan yang sangat penting.
Mulai sekarang jika melihat botol bekas Milku tak terpakai, kamu bisa segera mengumpulkannya yang mengkreasikan jadi barang bermanfaat yaitu hiasan bunga daisy seperti di ide kreatif ini.
Dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Idetrik, inilah rincian bahan, alat, dan cara membuatnya.
Baca Juga: AQUA Bekas Jadi Tempat Pensil yang Simple tapi Cantik banget, Cara Bikinnya Mudah banget
Beberapa botol bekas kemasan susu Milku, jumlahnya disesuaikan dengan jumlah bunga yang akan dibuat
Sedotan plastik warna kuning dan hijau
Pita hijau
Cotton bud
Double tape
Kawat
Paku
Gunting
Vas bunga atau pot bunga mini
Baca Juga: DIY Tas Cantik dari Stik Es Krim, Cocok Untuk Jadi Ide Usaha atau Dipakai Sehari-hari
1. Siapkan 3 buah botol bekas kemasan susu Milku dan lepas labelnya. Cuci bersih bagian luar dan dalam botol bekas menggunakan sabun lalu keringkan.
2. Setelah dikeringkan, potong botol bekas kemasan Milku tersebut setinggi 5 cm dan potong lagi mengikuti pola yang ada di bagian pantat botol tersebut akan tetapi jangan sampai putus.
3. Berikutnya, bengkok-bengkokkan botol bekas tersebut agar bentuk bunganya tampak lebih nyata dan lanjutkan proses pemotongan dengan membentuk lengkungan.
4. Selanjutnya, lubangi bagian tengah menggunakan paku atau bisa juga menggunakan alat lainnya yang memiliki fungsi sama.
5. Kemudian, ambil sedotan plastik dan potong dengan panjang sekitar 8 cm. Sedotan tersebut lalu dibelah dan diluruskan dengan cara ditarik bersama sisi gunting yang tidak tajam.
6. Potong serabut sedotan dan gulung agar bentuknya menyerupai putik hiasan bunga daisy. Sematkan potongan kecil cotton bud di bagian tengah dan rekatkan menggunakan double tape.
7. Setelah itu, tempelkan putih pada kawat dan masukkan ke dalam lubang di tengah kelopak bunga yang tadi dibuat. Rapikan menggunakan lem tembak.
8. Ambil sedotan lagi berwarna hijau dan potong lalu belah sedotan tersebut dan luruskan. Lipat sedotan tersebut dan rekatkan bagian tengah menggunakan lem tembak.
Baca Juga: Ide Kreatif Tutup Botol Bekas Jadi Tempat Permen Model Boneka yang Super Cantik
9. Tempelkan bagian tengah sedotan ke sebuah kawat dan potong menyerupai bentuk daun. Kemudian lapisi kawat dengan pita berwarna hijau lalu lem.
10. Baru setelah itu, satukan kawat daun dengan kawat yang menempel pada bunga tadi dengan cara dilapisi menggunakan pita hijau. Lakukan hingga selesai.
11. Susun hiasan bunga daisy yang sudah jadi di dalam vas bunga atau pot bunga mini agar hasil ide kreatif pemanfaatan botol bekas ini semakin cantik.
Nah, itulah cara membuat hiasan bunga daisy yang cantik meskipun hanya memanfaatkan botol bekas kemasan susu Milku.
Setelah menyimak ide kreatif ini, kamu bisa tahu jika tidak hanya botol bekas AQUA saja yang bisa jadi hiasan cantik, tapi kemasan Milku juga bisa disulap jadi benda bermanfaat. Selamat mencoba.***
Berbagai ide kreatif berbahan botol bekas AQUA memang banyak, tapi sekarang coba manfaatkan kemasan Milku jadi hiasan bunga daisy begini.
by Klara Delviyana