Resep Tumis Brokoli yang Gurih dan Sehat untuk Ide Menu Harian: Sajian Sederhana yang Mampu Memanjakan Lidah

Nikmati tumis brokoli gurih dan sehat dengan resep ini. Sajian sederhana yang memanjakan lidah dan cocok untuk ide menu harian keluarga.

by Anggita Kusmadewi

BERITASUKOHARJO.com – Siapa bilang menu sehat tidak bisa dibuat dengan resep yang enak? Kamu pasti belum coba resep tumis brokoli yang satu ini.

Sajian tumis brokoli yang satu ini bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk menu harian keluarga di rumah.

Selain rasanya yang enak dan menyehatkan, cara memasak menu ini juga terbilang mudah bahkan pemula pun pasti bisa membuatnya.

Meskipun menu ini tampak sederhana, tetapi dijamin untuk cita rasanya sangat enak dan gurih, siap untuk memanjakan lidah.

Langsung saja, mari simak selengkapnya resep dan cara memasak tumis brokoli berikut yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube tri pujis.

Baca Juga: DIY DEKORASI DAPUR: Kreasi Tempat Alat Makan dan Perkakas Dapur Motif Anyaman Cantik dari Botol Bekas AQUA

Bahan-bahan:

1 buah wortel
1 bonggol brokoli
1 bonggol kembang kol
3 siung bawang putih
Minyak secukupnya
2 sdm saus tiram
100 gr udang
Air secukupnya
1/2 sdt garam
1/4 sdt garam
1/4 sdt lada bubuk
1 sdt tepung maizena
30 ml air

Baca Juga: Seminggu Jualan Ini Bisa Untung Banyak! Resep Ide Kreatif Fruit Cake, Cemilan Simple Favorit Semua Kalangan

Cara membuat:

1. Pertama, siapkan 1 buah wortel dan 1 bonggol brokoli yang sudah dicuci bersih, lalu potong-potong sesuai selera, kemudian sisihkan ke wadah.

2. Potong-potong juga 1 bonggol kembang kol, kemudian sisihkan juga ke dalam wadah.

3. Siapkan air secukupnya, lalu panaskan hingga mendidih di dalam panci, kemudian tambahkan garam secukupnya.

4. Masukkan potongan wortel, lalu rebus sampai empuk, kemudian masukkan kembang kol dan juga brokoli, rebus juga hingga matang dan empuk.

5. Setelah semua sayuran sudah matang dan empuk, lalu angkat dan tiriskan ke dalam wadah berisi air es, sisihkan.

6. Geprek dan cincang kasar 3 siung bawang putih, lalu tumis sampai wangi dan kecoklatan, kemudian masukkan 2 sdm saus tiram, aduk-aduk lagi.

Baca Juga: Tanpa Tepung, Resep Kukis Renyah Olahan Pisang Kematangan, Teman Ngeteh di Sore Hari

7. Masukkan 100 gram udang, lalu aduk-aduk rata dan masak hingga berubah warna, kemudian tambahkan air secukupnya.

8. Aduk-aduk rata dan masak hingga airnya mendidih, masukkan ½ sdt penyedap rasa, ¼ sdt garam, ¼ sdt lada bubuk.

9. Masukkan larutan tepung maizena secukupnya, lalu aduk-aduk sampai kuahnya menjadi kental.

10. Masukkan brokoli, wortel, dan juga kembang kol, lalu aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbu.

11. Masak tumis brokoli sampai matang dan bumbunya meresap, jangan lupa koreksi rasanya, kemudian angkat dan sajikan di atas piring.

Nah, itulah resep sederhana membuat menu harian tumis brokoli yang sangat enak dan sehat.

Mengkonsumsi sayuran seperti ini sangat dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan gizi harian.

Selamat mencoba. ***

Author : Anggita Kusmadewi

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.