BERITASUKOHARJO.com – Kamu punya kulit lumpia dan tepung tapioka di rumah? Yuk segera olah dan jadikan ide jualan cemilan yang enak.
Kamu bisa mengolah kedua bahan tersebut dengan resep cibay ini, dijamin mudah dan rasanya pasti enak dan pedas.
Biasanya cemilan ini disajikan atau dinikmati dengan saus pedas, dijamin rasanya akan semakin nikmat.
Satu resep saja bisa menghasilkan 31 buah cibay lho, jadi ide jualan ini punya peluang keuntungan yang lumayan juga.
Jika kamu ingin mencoba membuka usaha cemilan seperti ini, terlebih dahulu kamu harus mengetahui bagaimana cara membuatnya, berikut uraian lengkap yang bisa kamu simak.
200 gram daging ayam
Kulit lumpia
10 sdm tepung tapioka
10 buah cabe merah
Cabe rawit secukupnya
2 siung bawang putih
Daun bawang
400 ml air
Bahan sambal:
Cabe bubuk
Minyak goreng
½ sdm penyedap rasa
¼ sdm garam
½ sdm gula pasir
¼ sdm lada bubuk
1. Pertama, siapkan blender, lalu masukkan 10 buah cabe merah, cabe rawit sesuai selera, 2 siung bawang putih.
2. Tambahkan juga minyak goreng secukupnya, lalu blender semua bahan sampai tercampur rata dan halus, sisihkan.
3. Siapkan 200 gram daging ayam, lalu masukkan ke dalam panci berisi air yang sudah dididihkan, kemudian rebus hingga matang.
4. Setelah ayam matang, lalu angkat dan sisihkan, kemudian suwir-suwir sampai habis dan masukkan ke dalam wadah.
5. Siapkan sebuah wadah, lalu masukkan tepung tapioka sebanyak 10 sdm, tambahkan 400 ml air, kemudian aduk-aduk sampai adonan tercampur rata.
6. Setelah itu, potong-potong kecil daun bawang secukupnya, kemudian sisihkan.
7. Panaskan wajan, lalu masukkan bumbu cabai yang sudah dihaluskan tadi, tambahkan sedikit minyak goreng.
8. Tumis bumbu merah sampai matang dan harum, lalu masukkan ¼ sdm garam, ¼ sdm lada bubuk, ½ sdm penyedap rasa, dan ½ sdm gula pasir, aduk-aduk rata.
9. Masukkan suwiran ayam, lalu aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbunya, kemudian masukkan daun bawang.
10. Masak suwir ayam sebentar saja, lalu masukkan larutan tepung tapioka, aduk-aduk rata dan masak sampai mengental.
11. Setelah matang dan mengental, lalu angkat dan sisihkan, siapkan kulit lumpia secukupnya, kemudian isi dengan adonan aci dan ayam tadi, kemudian lipat dan rapatkan.
12. Goreng cibay di minyak yang sudah dipanaskan hingga matang dan kuning keemasan, lalu angkat dan tiriskan.
13. Siapkan plastik kemasan, lalu masukkan cibay, kemudian siap dijual.
Selamat mencoba. ***
Ide jualan cibay enak dan pedas dengan resep simpel modal kulit lumpia dan tepung tapioka. Cemilan renyah yang memikat banyak lidah.
by Anggita Kusmadewi