BERITASUKOHARJO.com - Ayam memiliki cita rasa yang super lezat jika diolah dengan berbagai macam resep. Ayam salah satu bahan makanan yang membuat orang tidak bisa menolaknya.
Kali ini, ada olahan ayam yang semakin menggugah selera makan sekeluarga. Penasaran? Inilah resep sayap ayam slow cooker yang sangat enak dan nagih banget.
Resep sayap slow cooker salah satu olahan sayap ayam yang wajib dicoba karena sangat cocok dimasak untuk menu makan siang atau malam.
Tidak hanya itu resep sayap ayam slow cooker merupakan ide masakan ala restoran tapi modalnya murah meriah. Soal rasa nampol banget!
Baca Juga: Cari Ide Jualan Untuk Pemula? Coba Resep Oreo Pops Viral Modal Murah Meriah Selalu Dilirik Bocil
Bahan untuk membuat sayap ayam slow cooker ini juga mudah ditemukan dan tidak perlu banyak bahan. Cara membuatnya juga mudah. Kamu cukup siapkan sayap ayam, saus, kecap, bubuk bawang merah, bubuk bawang putih, dan mentega.
Jadi sayang banget kalau tidak coba karena resep ini salah satu olahan sayap ayam terenak! Nah, daripada penasaran, yuk simak resep ayam slow cooker yang dilansir BeritaSukoharjo.com dari situs allrecipes.
Sayap ayam
12 ons saus cabe
2 ons mentega
2 sdm kecap inggris
Bubuk bawang merah
Bubuk bawang putih
2 ons mentega + saus cabe
Cara Membuat:
1. Siapkan wajan. Masukkan ke dalam panci saus cabe, mentega, kecap inggris, bubuk bawang merah, bubuk bawang putih. Aduk dan masak dengan api sedang sampai mendidih atau selama5 menit.
2. Masukkan sayap ayam, aduk hingga tercampur rata dan masak sampai sausnya meresap.
3. Selanjutnya panaskan oven, panggang ayam selama 30 menit atau bisa langsung dipanggang di dalam teflon jika tidak punya oven. Setelah matang, angkat dan sisihkan.
4. Aduk 2 ons mentega dan saus pedas lalu oleskan pada ayam yang masih panas.
5. Sayap ayam slow cooker siap disajikan.
Demikianlah resep sayap ayam slow cooker yang sangat cocok disantap dengan nasi hangat. Olahan ayam kali dijamin ngalahin rasa restoran karena dimasak sederhana tapi rasanya lezat banget.
Untuk itu, bagi kamu yang suka sama sayap ayam, yuk olah dengan resep sayap ayam slow cooker. Pasti kamu jatuh cinta sama olahan sayap ayam kali ini.
Jadi sekarang bersiaplah untuk mencobanya. Selamat memasak dan selamat menikmatinya!***
Olahan sayap ayam pakai resep sayap ayam slow cooker saja cocok ide masakan ala restoran tapi murah meriah dan rasanya nampol banget.
by Fadila Annisak