BERITASUKOHARJO.com - Bagi penggemar jajanan pasar pasti sudah tak asing dengan cemilan tradisional dari singkong berikut ini karena memang disukai oleh beberapa orang.
Cemilan tradisional dari singkong ini sangat mudah dalam membuatnya dan juga simpel tak membutuhkan banyak waktu, juga tak memerlukan oven, mixer maupun cetakan.
Cita rasa olahan dari singkong ini sendiri manis dan juga gurih sangat pas dijadikan cemilan bersama teh dan juga kopi di sore hari.
Selain itu, cemilan tradisional getuk lindri dari singkong ini bahkan bisa juga disajikan ide jualan yang akan laris manis serta paling banyak dicari dan diserbu pembeli.
Untuk satu resep cemilan tradisional getuk lindri berbahan singkong ini bisa menghasilkan sebanyak 12 pcs kue berwarna warna dengan ukuran cukup besar.
Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip ide cemilan dari singkong cantik dari laman Instagram @rondut ,dan membagikan ulang untuk Anda.
Simak dan ikuti langkah demi langkah pembuatan cemilan dari singkong cantik berwarna warni berikut.
Baca Juga: BIKIN KANGEN! Resep Cemilan Jajanan Pasar Legendaris Getuk Gula Merah, Ide Jualan Laris Manis
BAHAN-BAHAN:
GETUK LINDRI
850 gr singkong yang sudah dikukus
150 gram gula pasir atau sesuaikan selera
2 sdm penuh margarin
1 sdt rata garam
1/2 sdt vanili bubuk
Perasa/pewarna makanan sesuai selera
1/4 butir kelapa setengah tua
CARA MEMBUAT:
1. Siapkan ¼ butir kelapa yang sudah setengah tua, kemudian kupas dan parut, lalu campur dengan sedikit garam.
2. Setelah itu, kukus kelapa hingga matang.
3. Jika sudah matang, sisihkan dahulu kelapa parut yang sudah dikukus.
4. Selanjutnya, kupas serta cucu bersih singkong, kemudian kukus hingga benar-benar matang dan juga empuk.
Baca Juga: Jajanan Pasar! Bikin Ide Jualan Cemilan Tradisional yang Laris Manis dengan Kue Cucur, Pasti Nagih
5. Setelah matang dan empuk, angkat dan tumbuk singkong selagi masih panas sampai benar-benar halus dan pulen.
6. Jangan lupa untuk membuang serat bagian tengah singkong ketika ditumbuk.
7. Selanjutnya, tambahkan gula pasir, margarin, garam, dan juga vanili secukupnya, lalu aduk hingga merata.
8. Setelah itu, bagi adonan menjadi beberapa bagian sesuai dengan warna yang diinginkan.
9. Beri perisa ataupun pewarna makanan sesuai selera, bisa menggunakan warna hijau, pink, kuning dan juga coklat.
10. Kemudian jika menggunakan cetakan bisa cetak getuk, atau cetak manual.
11. Getuk siap disajikan bersama taburan kelapa parut.
Selamat mencoba!
***
Resep jajanan tradisional legendaris getuk lindri ini sangat cocok disajikan sebagai cemilan sore hari dengan teh maupun kopi.
by Syahyurli Ainnur Bahri