BERITASUKOHARJO.com - Artikel ini membagikan 5 rekomendasi kuliner enak dan murah di Sukoharjo, Jawa Tengah. Dijamin kamu bakal ketagihan dan rugi kalau nggak makan di sini! Ada yang legendaris, lho!
Kamu sedang berada di Sukoharjo dan bingung mau kulineran ke mana? Jangan bingung, karena Sukoharjo memiliki tempat makan yang enak dan pastinya dengan harga yang terjangkau.
Dari makanan tradisional, nusantara hingga masakan oriental ada semua di Sukoharjo. Penasaran dengan 5 rekomendasi kuliner berikut? Yuk, simak artikel ini hingga selesai.
Dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Joko Purnomo, berikut 5 rekomendasi kuliner enak dan murah di Sukoharjo, Jawa Tengah. Wajib coba, rugi kalau nggak makan di sini!
Nasi Liwet Yu Sani Gemblegan terletak di Jl. Veteran, Gajahan, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Jam buka dari pukul 16.30-23.00 WIB.
Nasi Liwet Yu Sani Gemblegan sudah ada dari tahun 1980-an, salah satu warung makan legendaris.
Nasi liwet hampir sama dengan nasi ayam. Bedanya dalam satu porsi nasi liwet terdiri dari nasi, sayur labu, suwiran ayam, kemudian kuah yang telah diberikan bumbu yang khas.
Terdapat menu tambahan yaitu telur ayam, usus, kepala ayam, tahu bacem, tempe bacem dan sebagainya.
Untuk harga satu porsi di Nasi Liwet Yu Sani Gemblegan dikenakan biaya Rp9.000.
Baca Juga: PASTI PUAS! 6 Rekomendasi Makanan Khas Pekalongan yang Wajib Dicoba Saat Wisata Kuliner
Es Buah Mblenger terletak di Jalan Dokter Muwardi No.65, Sawah, Gayam, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Jam buka pukul 10.00-17.00 WIB.
Es Buah Mblenger memiliki warung yang sederhana, tetapi cukup ramai, sehingga sangat cocok untuk kumpul bersama keluarga maupun teman sambil mengobrol dengan menikmati es,
Berbagai macam menu di sini ada es blenger, sop buah blenger, es buah mblenger, es teler blenger, sop buah durian blenger, dan es buah durian.
Selain es, ada ayam geprek, nasi goreng, ayam penyet, seblak, dan berbagai macam makanan lainnya. Kemudian, ada snack yaitu mendoan, otak-otak, dan risol.
Satu porsi es teler blenger ini terdiri dari alpukat, nangka, kelapa, kolang-kaling, nata de coco, selasih, susu biji mutiara, dan agar-agar dibanderol dengan Rp10.000.
Sate Kambing Pak Kabul terletak di Denokan, Jetis, Kec. Sukoharjo, Kabupaten Sukoharjo. Jam buka pukul 07.30-15.00 WIB.
Sate Kambing Pak Kabul menyediakan juga menu tongseng dan gulai tengkleng, selain sate kambing
Warung Sate Kambing Pak Kabul ini memiliki keunikan dengan warung sate lainnya, sebab satenya disajikan dengan piring dan tusuk satenya itu sudah dicopot, sehingga pembeli tinggal menikmati sate tersebut.
Kambing yang dipergunakan untuk sate ini adalah kambing muda, teksturnya empuk dan rasanya juga enak. Harga satu porsi tongseng gulai tengkleng dan sate sama yaitu Rp37.000.
Warung Makan Nasi Pecel Mbotho terletak di Jatirejo, Mulur, Kec. Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Jam buku pukul 06.00-17.00 WIB.
Warung Makan Nasi Pecel Mbotho sudah ada sejak tahun 1987 dan sangat terkenal di Sukoharjo,Jawa Tengah. Pengunjungnya selalu ramai, baik memesan makanan maupun minuman untuk makan di tempat ataupun di bawa pulang.
Untuk satu porsi pecel Mbotho ini terdiri dari daun pepaya, daun bayam, tauge, kacang panjang, dan sambal yang telah diberikan bumbu yang khas.
Kamu juga bisa menambahkan aneka gorengan, seperti bakwan, tahu, tempe, pisang dan lain-lain
Harga untuk satu porsi pecel telur dan minum dengan dikenakan tarif Rp16.000.
Baca Juga: Sejarah Singkat ASEAN Serta Potensi ASEAN Secara Geografis dan Ekonomis
Warung Makan Pak Rudi 21 terletak di Jl. Godegan, RT.01/RW.15, Godean, Wirun, Kec. Mojolaban, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Jam buka pukul 07.30-14.30 WIB.
Warung Makan Pak Rudi 21 sudah berdiri sejak tahun 2003 dan mengambil konsep makanan Jawa yang terdiri dari 21 sayur dan lauk pilihan.
Warungnya sangat sederhana dan pembeli bisa menikmati makan di tempat dengan cara lesehan maupun makan di kursi.
Sistemnya prasmanan jadi pembeli bisa mengambil nasi dan lauk sendiri. Cara memasaknya juga masih tradisional karena menggunakan kayu bakar dan tidak menggunakan kompor gas. dapurnya ada di belakang dari tempat berjualan, sehingga pembeli bisa melihat langsung cara memasaknya.
Demikianlah, 5 rekomendasi kuliner enak dan murah di Sukoharjo, Jawa Tengah. Semoga bermanfaat. ***
Berikut ini 5 rekomendasi kuliner enak dan murah di Sukoharjo, Jawa Tengah. Wajib coba, rugi kalau nggak makan di sini!
by Klara Delviyana