BERITASUKOHARJO.com - Sudah menjadi rahasia umum bahwasanya telur merupakan salah satu bahan makanan favorit sejuta umat.
Nah, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep olahan telur yang beda dari yang lain.
Ya, ini dia cara baru masuk telur tanpa didadar maupun diceplok. Rasanya tak perlu dipertanyakan lagi karena jelas nikmat luar biasa!
Tertarik membuatnya di rumah? Yuk, simak resep lengkapnya berikut ini, sebagaimana dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapurku Memasak.
Baca Juga: Sulap Jagung Murah Jadi Sup Creamy Berkelas, Resep Ini Buatnya Simple tapi Rasa Lezatnya Mewah!
- 10 butir telur rebus
- 3 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- ½ siung bawang bombai
- 4 cabai merah
- 1 buah tomat merah
- 2 batang daun bawang
- 6 sdm tepung serbaguna
- 5 sdm saus tomat
- 3 sdm saus sambal
- 150 ml air
- ½ sdt garam
- ½ sdt kaldu bubuk
- 1 sdt gula pasir
1. Siapkan 10 butir telur ayam rebus. Kemudian, kupas cangkang atau kulit telurnya.
Lalu, potong setiap telur menjadi 3 bagian. Dipotongnya secara perlahan, ya, agar kuningnya tidak berhamburan. Jika sudah, sisihkan dulu.
2. Selanjutnya, untuk bumbu, siapkan 3 siung bawang putih, geprek lalu cincang kasar. Jika sudah, sisihkan dulu.
3. Kemudian, siapkan 4 siung bawang merah dan iris tipis-tipis. Jika sudah, sisihkan dulu.
4. Lalu siapkan ½ buah bawang bombai dan potong-potong. Jika sudah, sihkan dulu.
Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Reply Series Gak Boleh Dilewatkan! Pertemanan Super Erat Bikin Iri
5. Setelah itu, siapkan 4 buah cabai merah keriting dan iris menyerong. Jika sudah, sisihkan dulu.
6. Selanjutnya, siapkan 1 buah tomat merah dan potong kotak-kotak. Jika sudah, sisihkan dulu.
7. Siapkan juga 2 batang daun bawang dan iris-iris tipis. Jika sudah, sisihkan dulu.
8. Sekarang, kita buat bahan balurannya. Siapkan wadah dan masukkan 6 sendok makan tepung terigu serbaguna.
9. Lalu, masukkan air secukupnya hingga tekstur dari adonannya tidak terlalu kental, tapi juga tidak terlalu encer.
* Masukkan airnya secara bertahap sambil terus diaduk hingga tercampur rata.
10. Apabila sudah tercampur rata, celupkan telur yang sudah dipotong-potong tadi. Baluri telur hingga rata. Lalu, angkat dan lakukan kembali hingga habis.
11. Setelah semuanya selesai, siapkan teflon dan panaskan minyak secukupnya.
12. Setelah minyaknya panas, masukkan telur dan goreng hingga berwarna kuning kecokelatan.
13. Apabila sudah berwarna kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan. Sisihkan dulu.
14. Selanjutnya, siapkan teflon kembali dan panaskan sedikit minyak. Jika minyaknya sudah panas, masukkan irisan bawang merah dan bawang putihnya. Tumis hingga harum.
Baca Juga: UPDATE! BCA Berikan Bantuan KUR hingga Rp500 Juta untuk UMKM, Lihat Syaratnya
15. Apabila sudah harum, masukkan potongan tomat. Lalu, masak hingga tomatnya layu.
16. Setelah itu, masukkan irisan bawang bombai dan cabai merahnya. Aduk hingga rata, lanjut masak hingga layu.
17. Apabila sudah layu, tambahkan 5 sendok makan saus tomat dan 3 sendok makan saus ektra pedas. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan mengental.
18. Jika sudah tercampur rata dan juga sudah mengental, tuangkan 150 ml air. Aduk lagi hingga rata.
19. Setelah itu, tambahkan ½ sendok teh garam, ½ sendok teh kaldu bubuk, dan 2 sendok teh gula pasir. Aduk kembali hingga tercampur rata, lanjut masak hingga mendidih.
20. Apabila sudah tercampur rata dan juga sudah mendidih, saatnya memasukkan telur. Kemudian, aduk hingga tercampur rata dan bumbu meresap.
*Diaduk-aduknya secara perlahan saja, ya, agar telurnya tidak hancur.
21. Setelah itu, masukkan irisan daun bawangnya. Aduk lagi hingga rata dan lanjut masak hingga daun bawangnya layu.
22. Jika daun bawang sudah layu, saatnya mengoreksi rasanya. Apabila rasanya sudah pas sesuai di lidah, angkat dan matikan api kompor. Sajikan.
Selamat mencoba! ***
Bagi kamu yang bosan makan telur ceplok atau telur dadar, maka resep satu ini cocok untuk dicoba. Dijamin rasanya nikmat banget!
by Nurulfitriana Ramadhani