BERITASUKOHARJO.com – Ramadhan 2023 sudah di depan mata, sebaiknya persiapkan inspirasi-inspirasi ide takjil yang akan dibuat sebagai menu buka puasa.
Ide takjil Ramadhan kali ini merupakan salah satu cemilan yang disukai anak-anak karena rasanya yang enak.
Selain itu, cemilan ini juga diberi sedikit campuran madu agar lebih enak dan jadi makanan yang sehat sehingga sangat baik untuk anak-anak.
Baca Juga: Apakah Benar Awal Ramadhan 1444 H Jatuh pada 23 Maret 2023? Simak Ini dan Link Live Streamingnya
BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep cemilan enak dan mengenyangkan yang disukai anak-anak adri kanal YouTube Uli’s Kitchen. Berikut resep donat madu sebagai ide takjil Ramadhan 2023:
300 Gram Tepung Terigu Protein Tinggi
75 Gram Tepung Terigu Protein Sedang
50 Gram Gula Pasir
5 Gram / 1 Sdt Penuh Ragi Instan
1/4 Sdt Baking Powder
1 Butir Telur
160 Ml Susu Cair Dingin / Air Biasa Dingin
20 Gram / 2 Sdm Madu
1/2 Sdt Garam
35 Gram / 2 Sdm Margarin
1. Langkah pertama adalah mencampur 300 gram tepung terigu protein tinggi dengan 75 gram tepung terigu protein sedang. Selanjutnya, tambahkan 50 gram gula pasir, 5 gram atau 1 sendok teh ragi instan.
2. Kemudian, tambahkan 1/4 sendok teh baking powder. Lalu, aduk dengan menggunakan mixer hingga tercampur rata.
3. Setelah tercampur rata, masukkan 1 butir telur, tambahkan 160 ml susu cair dingin atau jika tidak ada susu bisa digantikan dengan air dingin.
4. Setelah itu, tambahkan 2 sendok madu. Selanjutnya aduk lagi semua bahan dengan menggunakan mixer hingga tercampur rata. Jika tidak ada mixer bisa menggunakan tangan.
Baca Juga: Daftar List Menu Makanan Pilihan Buat Buka Puasa Selama 1 Bulan Mendatang, Berikut Lengkapnya
5. Selanjutnya, tambahkan 1/2 sendok teh garam dan 2 sendok teh / 35 gram margarin. Lalu, uleni kembali adonan dengan menggunakan mixer hingga menjadi kalis dan tekstur adonannya menjadi halus dengan waktu kurang lebih sekitar 10-15 menit.
6. Jika adonan sudah kalis, selanjutnya ado dibagi menjadi 20 bagian dengan berat masing-masing adonan 35 gram, atau disesuaikan dengan selera masing-masing.
7. Selanjutnya masing-masing adonan dibentuk bulat. Jika sudah, maka tutuplah adonan tersebut dan diistirahatkan selama 15 menit.
8. Setelah 15 menit kemudian, bentuk adonan tersebut dengan cara mengambil adonan satu persatu. Setelah itu, pipihkan adonan menggunakan alat seperti rolling pin.
9. Kemudian, beri lubang di bagian tengah adonan yang sudah dipipihkan dengan tangan dan lakukan hal tersebut pada semua adonan.
10. Setelah selesai, rapikan adonan donat di atas wadah yang sudah diberikan tepung sebelumnya, diberi jarak antar donat agar adonan tidak menempel dengan adonan lainnya ketika mengembang.
11. Setelah itu, tutup adonan tersebut dan di diamkan selama kurang lebih sekitar 40-50 menit hingga mengembang.
12. Setelah semua adonan mengembang, gorenglah adonan donat tersebut di minyak yang panas. Jangan lupa untuk membalik donat ketika digoreng saat sisi sebelah donat sudah berwarna coklat keemasan. Goreng semua adonan donat yang sudah mengembang.
Baca Juga: Singkong Bisa Jadi Kue Cantik dan Lezat? Yuk, Buat Ide Takjil Ramadhan 2023 Lebih Ekonomis
13. Donat bisa diberi topping sesuai selera jika sudah dingin.
14. Donat siap disantap bersama keluarga atau dijadikan takjil ke Mushola atau Masjid terdekat.***
Resep cemilan enak dan mengenyangkan kali ini sangat disukai anak-anak dan tentunya bisa jadi ide takjil Ramadhan 2023
by Klara Delviyana