BERITASUKOHARJO.com - Ide usaha cemilan bermodal kulit lumpia dan aci ini selalu ludes diserbu pembeli hanya dalam waktu 2 jam saja, dengan omset 3 juta per bulan.
Ide usaha cemilan modal kulit lumpia dan aci ini milik seorang ibu rumah tangga yang bernama Maryam ini terletak di Jl. Pramuka Kuningan Jawa Barat di sekitar Taman Kota.
Ide usaha cemilan ini terbilang sangat ekonomis karena 1 pcsnya hanya dihargai Rp1500.
Baca Juga: Rekomendasi Ide Jualan Takjil Terbaru, Yuk Coba Buat Jelly Mango Coconut Milk
Bermodalkan kulit lumpia dan aci sebagai bahan utamanya, ide usaha cemilan ini sudah bisa meraup keuntungan yang lumayan, padahal hanya berjualan selama 2 saja.
Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip ide usaha cemilan bermodal kulit lumpia dan aci dari kanal YouTube, AHMADSF 23 dan membagikannya ulang untuk Anda.
Simak dan ikuti penjelasan singkat mengenai ide usaha cemilan yang penghasilannya cukup menjanjikan ini sebagai berikut.
Maryam memulai berjualan cibay yang terbuat dari aci atau tepung tapioka belum terlalu lama, karena awalnya hanya iseng untuk mengisi waktunya yang kosong di rumah
Cibay sendiri merupakan cemilan berbahan dasar aci atau tapioka yang dimasak, diaduk-aduk pakai bawang, seledri, kemudian diberi bumbu seperti kaldu ayam bubuk.
Selain itu, cibay millik Maryam ini memiliki berbagai jenis isian yang enak dan lezat seperti rasa original, bakso, telur dan sosis.
Maryam mulai berjualan dari jam 09.00 pagi sampai jam 11.00 siang, dan biasanya langsung habis.
Dalam dua jam tersebut keuntungan yang didapatkan Maryam bisa mencapai Rp110.000 bahkan kadang lebih.
Oleh karena ia hanya membuat dagangan ini seorang diri dan tak ada tenaga untuk membantu, sehingga Maryam hanya mampu berjualan selama 2 jam saja.
Dalam mengolah cibay, menurut Maryam cibay ini harus digoreng dengan minyak yang sedikit dan dalam keadaan minyak tidak panas karena jika tidak, akan mudah sekali gosong.
Awalnya Maryam mendapat inspirasi dari sang anak yang bercerita bahwa ketika pergi ke Bandung dia mencicipi makanan khas Bandung lumpia yang diberi isian aci.
Tertarik, akhirnya Maryam mulai mencoba membuatnya sendiri dengan variasi isian yang lebih beragam dan diberi tambahan saus sambal agar lebih lezat.
Baca Juga: Ide Usaha Ramadhan Menguntungkan, Resep Takjil Es Pisang Kuning yang Unik dan Lumer di Mulut!
Maryam mengaku senang berjualan karena di rumah saja tanpa kegiatan yang berarti membuatnya bosan dan jenuh.
Menurutnya jika ia berjualan lumayan hasilnya untuk buat menambah-nambah mencukupi kebutuhan sehari-hari.
Awalnya Maryam pernah berjualan tahu krispi namun sempat tutup dan berhenti karena pabriknya yang juga bangkrut.
Sehingga akhirnya ia beralih berjualan cibay sampai saat ini.
Menurutnya, apapun harus dijalani dulu baik hasilnya banyak ataupun masih sedikit, jalani saja nanti hasil mengikuti.
Maryam juga berpesan pada siapapun yang mulai berjualan untuk harus berani dan jangan malu-malu serta harus selalu semangat.
***
Demikian kisah Maryam, seorang ibu rumah tangga yang mencoba mengisi waktu luang dengan memulai ide usaha cemilan modal kulit lumpia.
by Syahyurli Ainnur Bahri