BERITASUKOHARJO.com - Salah satu resep andalan emak-emak yang bisa bikin disayang Mama mertua yaitu perkedel kentang. Ternyata cara bikinnya sangatlah mudah, cobain resepnya berikut.
Adapun resep perkedel kentang kali ini dipadu dengan isian daging, sangat cocok untuk Anda sajikan sebagai menu sehari-hari sehingga untuk menu lauk berbuka puasa.
Perkedel kentang merupakan lauk yang bisa menjadi referensi ketika bingung mau masak apa. Jika Anda suka dengan daging, bisa banget ditambahkan biar makin lezat.
Selain cocok untuk disajikan sebagai menu buka puasa Anda bisa menyajikannya untuk menu sehari-hari atau untuk menu ramah tamah hajatan, acara formal hingga acara non formal.
Intip berikut resep dan cara membuat perkedel kentang yang sangat lezat yang bisa membuat Mama mertua semakin sayang, dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @ocha_chupid.
- 500 gr kentang
- 50 gr daging sapi cincang
- 1 butir telur (pisah kuning dan putih telur)
- 2 batang daun seledri (potong kecil)
Bumbu Halus:
- 3 siung bawang putih (nanti goreng goreng kering)
- 6 siung bawang merah (nanti goreng goreng kering)
- Gula
- Garam
- Merica
- Kaldu bubuk sesuai selera
Baca Juga: Manifestasikan Semua Mimpi-mimpimu Menjadi Nyata Dengan 3 Teknik Law of Attraction ini!
1. Siapkan wajan dan minyak secukupnya, goreng kentang yang sudah dikupas dan dibersihkan sampai kentang matang, atau potong-potong terlebih dahulu supaya lebih cepat matangnya.
2. Siapkan cobek, haluskan semua bumbu mulai dari bawang putih, bawang merah goreng, gula, garam, merica, dan kaldu bubuk.
3. Ulek bumbu halus, lalu masukkan kentang yang sudah digoreng, lalu ulek kembali hingga halus atau kasar tinggal menyesuaikan selera masing-masing.
4. Masukkan daging cincang, lalu masukkan juga daun seledri yang sudah diiris-iris, aduk semuanya sampai rata.
5. Masukkan kuning telur yang sudah dipisahkan dari putihnya, aduk dan tunggu sampai 5 menit hingga adonan set.
6. Setelah 5 menit bulatkan adonan sambil dipadatkan lakukan hingga adonan habis, kemudian sisihkan.
7. Siapkan wajan dan minyak secukupnya, lalu celupkan perkedel dalam putih telur, lalu goreng perkedel dengan api kecil hingga matang.
Baca Juga: Ide Jualan Takjil 2023! Resep Es Green Tea Kekinian, Dijual 10.000 Enaknya Kebangetan
8. Cara menggoreng perkedel cukup satu kali balik supaya perkedel tidak menyerap minyak dan tidak mudah hancur.
9. Jika perkedel sudah matang, angkat dan hidangkan di atas piring saji bersama dengan tambahan sambal sebagai teman makan perkedel kentang.
Itulah tadi resep perkedel kentang yang bisa Anda coba untuk menu makan sehari-hari atau bisa Anda sajikan untuk menu ramah tamah di berbagai acara.
Selamat mencoba.***
Perkedel kentang merupakan kreasi lauk berbahan dasar kentang yang diolah dengan daging cincang sebagai pelengkap pada perkedel.
by Nurul Ripna Astuti