Rahasia! 5 Cara Membuat Strategi Bisnis yang Efektif, Raih Profit Berlipat Pakai Teknik yang Tepat

Cara membuat strategi bisnis efektif bisa dilakukan dengan mempelajari teknik yang tepat, seperti dari buku Good Strategy Bad Strategy

by Risqi Nurtyas Sri Wikanti

BERITASUKOHARJO.com – Strategi bisnis merupakan salah satu hal penting yang harus dimiliki oleh owner. Namun, bagaimana jika strategi yang sudah dibuat tidak mampu memberikan profit?

Salah satu penyebabnya yaitu strategi bisnis yang dibuat kurang efektif sehingga tidak memberikan profit yang diharapkan. Ada dua jenis strategi bisnis, yaitu good strategy dan bad strategy. Meskipun sama-sama strategi, keduanya memberikan hasil yang jauh berbeda.

Strategi bisnis yang baik akan terdiri dari sekumpulan rencana yang akan membawa kita mencapai tujuan tersebut. Biasanya, strategi akan mencakup informasi tepat bagaimana visi bisnis akan tercapai.

Hal ini dijelaskan lengkap dalam buku Good Strategy Bad Strategy karya Richard P. Rumelt. Dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Si Kutu Buku, berikut cara membuat strategi bisnis yang efektif untuk raih profit.

Baca Juga: Cuaca Panas Paling Enak Makan yang Segar, Puding Jelly Pie Mangga Solusinya, Cara Buatnya Gampang Banget!

1. Diagnosis

Diagnosis merupakan tantangan yang dihadapi oleh bisnis. Cari hal apa yang menahan Anda dalam mencapai sebuah tujuan. Dengan diagnosis yang baik, Anda akan mampu menyederhanakan sesuatu yang rumit menjadi informasi yang lebih mudah untuk dicerna.

2. Guiding Policy

Guiding policy merupakan pendekatan yang dilakukan untuk mengatasi hambatan yang ditemukan dari diagnosis. Hal yang satu ini bisa diibaratkan sebagai pagar pembatas di jalan raya.

Strategi bisnis akan mengarahkan dan membatasi tindakan ke arah tertentu tanpa menjelaskan dengan tepat apa yang harus dilakukan.

Baca Juga: Nggak Usah Beli Lagi! Coba Buat Roti Tawar Pandan Sendiri di Rumah Pakai Resep Ini

3. Coherent Action

Ini merupakan sebuah ketentuan yang akan mengatur bagaimana strategi bisnis akan dilaksanakan. Ingat bahwa profit baru akan didapatkan jika strategi bisnis yang dibuat segera dijalankan.

4. Gunakan Strategi untuk Bersaing dengan Kompetitor

Setelah mengetahui bagaimana cara menyusun strategi bisnis yang baik, lalu bagaimana cara menggunakan strategi tersebut agar bisa lebih unggul dari kompetitor?

Sebuah strategi bisnis yang telah dibuat seharusnya membuat Anda memiliki kesempatan lebih dulu sebelum kompetitor bergerak. Ini merupakan salah satu bentuk antisipasi ketika kamu menyadari ada peluang dan berusaha memanfaatkannya.

Baca Juga: Bikin Kue Puding Lapis Es Doger Jadi Ide Jualan Takjil Pasti Langsung Tajir Melintir Mendadak Jadi Sultan!

Misalnya, kita bisa belajar dari salah satu brand mobil ternama yang sudah mendapat banyak lonjakan profit dari produknya. Namun, owner memilih untuk menginvestasikan uangnya lebih dari $1 miliar untuk melakukan riset teknologi hybrid bensin dan listrik.

Hal ini dilakukan karena mereka menemukan data yang menunjukkan pasokan bahan bakar fosil semakin menipis. Jika mereka berhasil membuka tenaga hybrid pertama, maka pabrikan lain akan menggunakan sistem yang telah dibuat oleh mereka. Tentu ini menjadi keunggulan tersendiri.

5. Kenali Ciri Strategi yang Buruk

Mengetahui strategi bisnis yang baik itu memang sangat penting. Namun, kamu juga perlu mengenali strategi yang buruk. Sebuah strategi bisnis bisa menjadi buruk ketika memiliki beberapa ciri berikut:

- Fluff: strategi yang ditulis dengan penyamaran omong kosong sebagai strategi bisnis.

Baca Juga: Tips Berhemat Selama Bulan Suci Ramadhan, Dijamin Kamu Tidak Akan Boros Mengatur Uangmu

- Kegagalan dalam menghadapi tantangan: situasi ketika strategi bisnis gagal menghadapi tantangan yang sedang dihadapi oleh perusahaan.

- Berpikir tujuan adalah strategi: banyak strategi buruk yang hanya berisi tujuan bisnis tanpa menuliskan bagaimana cara mencapai tujuan tersebut.

- Sasaran strategi yang buruk: sasaran strategi bisnis merupakan sarana untuk mengatasi hambatan. Dalam hal ini diperlukan latihan terus-menerus.

Demikian lima cara membuat strategi bisnis yang efektif dan bisa memberikan profit dari buku Good Strategy Bad Strategy karya Richard P. Rumelt.***

Author : Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.