Jajanan Bermodal Kecil dari Kulit Pangsit Bisa Hasilkan Laba Berlimpah. Rasa Kriuk dan Pedasnya Bikin Nagih

Jajanan dari kulit pangsit yang bermodal minim tapi menghasilkan laba besar adalah kulit pangsit pedas manis.

by Nurul Ripna Astuti

BERITASUKOHARJO.com - Jajanan bermodal kecil dari kulit pangsit bisa menjadi ide jualan untuk menambah penghasilan.

Bagi ibu rumah tangga yang hobi memasak dan ingin menambah penghasilan tanpa keluar modal banyak, maka resep kulit pangsit pedas manis patut untuk dicoba.

Kulit pangsit pedas manis ini hanya berbahan kulit pangsit sebagai bahan utama yang harganya murah. Bahan-bahan pendukung lainnya juga murah, dan gampang ditemukan di pasar.

Baca Juga: Sop Kimlo, Menu Favorit di Acara Kondangan, Buatnya Mudah, Bisa Jadi Ide Bisnis Makanan Online!

Cara membuat kulit pangsit pedas manis juga tidak ribet, dan tidak butuh waktu yang lama. Tekstur jajanan ini kriuk, rasanya perpaduan rasa pedas dari cabe, rasa manis dari karamel, dan segar dari asam jawa. Enak!

Karamel dari gula pasir akan membuat kulit pangsit tahan lama dan tidak mudah melempem. Jika ditaruh di wadah yang kedap udara atau plastik standing pouch akan tahan berbulan-bulan. Bisa dititipkan di warung terdekat atau dijual secara online, pasti banyak yang suka.

Berikut resep kulit pangsit pedas manis yang telah dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari akun YouTube Randferdian.

Baca Juga: Peluang Ide Bisnis Makanan Online Rumahan Menggiurkan, Resep Ayam Bakar Padang, Cocok untuk Menu Buka Puasa

Bahan-Bahan:

1 bungkus kulit pangsit

6 sdm gula

½ sdm kaldu ayam

1 sdm air asam jawa

Bumbu Halus:

10 cabe merah keriting

3 cabe rawit merah

2 siung bawang putih

Air secukupnya

Baca Juga: Peluang Ide Bisnis Makanan Online Rumahan Menggiurkan, Resep Ayam Bakar Padang, Cocok untuk Menu Buka Puasa

Cara Membuat:

1. Potong kulit pangsit menjadi 4 bagian, kemudian potong lagi bagian yang panjang menjadi 4 bagian. Hasil akhir adalah potongan kulit pangsit berbentuk segi empat dengan panjang sisi sekitar 4 cm.

2. Goreng kulit pangsit yang telah dipotong-potong di minyak panas sambil diaduk-aduk agar kulit pangsit matangnya merata dan tidak menempel satu dengan yang lain. Goreng kulit pangsit sampai matang dan berwarna kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.

3. Blender cabe merah keriting, cabe rawit merah, dan bawang putih, beri air sedikit agar mudah memblendernya.

Baca Juga: 9 Ide Bisnis Menjanjikan Jelang Lebaran dengan Omzet Jutaan, Nomor 1, 2, dan 3 Gak Pakai Modal Cuan lho!

4. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi, tambah gula pasir, kaldu bubuk, aduk-aduk sebentar, kemudian tambahkan air asam jawa agar ada rasa segar, selain rasa pedas dan manis di kulit pangsit nanti. Masak sampai bumbu kental dan kering, angkat dan dinginkan.

5. Jika bumbu sudah dingin dan tidak ada uap panas lagi, masukkan kulit pangsit yang telah digoreng tadi.

Aduk-aduk sampai tercampur rata. Bumbu yang dicampur di kulit pangsit harus dingin, jangan sampe hangat agar kulit pangsit tidak melempem.

Baca Juga: Ide Usaha Online Frozen Food: Cireng Racing, Ini Rahasia Larisnya Bikin Orderan Tak berhenti Masuk Setiap Hari

Jika sudah tercampur rata, langsung simpan di tempat yang tertutup dan kedap udara agar kulit pangsit tidak melempem.

Jika untuk dijual, kulit pangsit tinggal dimasukkan kedalam standing pouch dan beri stiker. Jajanan seperti ini akan tahan lama sampai berbulan-bulan, asal wadah atau plastik yang digunakan kedap udara. Selamat mencoba.***

Author : Nurul Ripna Astuti

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.