KUR BRI 2023 Dibuka! Ini 9 Ide Bisnis UMKM yang Banyak Diminati untuk Bangkitkan Ekonomi

KUR BRI 2023 dibuka menjadi kabar gembira bagi para pelaku UMKM untuk meraih kembali ekonomi yang cerah.

by Klara Delviyana

BERITASUKOHARJO.com – Berita KUR BRI 2023 yang kabarnya sudah dibuka kembali memberikan peluang cerah bagi para pelaku usaha UMKM. Pasalnya, Kredit Usaha Rakyat ini bisa jadi batu loncatan yang baik untuk kemajuan bisnis mereka.

Selain bunganya yang cukup rendah yaitu 6% per tahun, KUR BRI 2023 ini juga memiliki sederet persyaratan yang mudah. Jadi, sangat cocok bagi para pelaku usaha UMKM yang memiliki keterbatasan dalam syarat agunan.

Kabar ini tentu menjadi sebuah peluang baik bagi para pelaku UMKM untuk segera membangkitkan ekonominya. Namun, kira-kira bisnis UMKM apa saja yang cocok dibangun menggunakan KUR BRI 2023?

Baca Juga: Wow! 30 Ribu Paket Basreng per Hari Sukses Dijual Yasfa dan Nadin, Kerja Sama dan Tekun Kuncinya

Dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Belajar Berbisnis, berikut beberapa ide bisnis UMKM yang banyak diminati dan cocok untuk dimodali pakai KUR BRI 2023.

1. Bisnis Kuliner

Bisnis kuliner sering dijuluki sebagai sektor bisnis yang tidak akan pernah mati. Pasalnya, makanan merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia.

Ada banyak jenis bisnis kuliner yang bisa kamu kembangkan. Misalnya, toko oleh-oleh seperti keripik dan dodol, atau warung kaki lima seperti warteg.

Bisnis ini juga tidak membutuhkan modal yang terlalu besar sehingga cukup aman meskipun dimodali pinjaman.

Baca Juga: Pisang Kematangan? Jangan Dibuat Bolu Melulu, Coba Bikin Dodol Rasanya Legit Tahan 1 Tahun

2. Bisnis Fashion

Saat ini, pelaku bisnis di bidang fashion memang sangat banyak. Hal ini didorong oleh permintaan konsumen yang cukup tinggi terhadap kebutuhan sandang ini.

Bisnis ini juga berpotensi mendatangkan profit besar di waktu-waktu tertentu, seperti di bulan Ramadhan. Di bulan ini banyak orang berbondong-bondong membeli baju baru sebagai bentuk suka cita menyambut kedatangan Hari Raya Idul Fitri.

3. Sektor Pertanian

Sayang sekali, sektor pertanian seringkali dilirik sebelah mata, terutama oleh para kaula muda. Padahal, bisnis yang satu ini juga memiliki potensi yang baik untuk ditekuni.

Contoh UMKM dalam sektor ini yaitu jual beli sayuran, buah-buahan organik, hingga bibit dan benih tanaman.

Baca Juga: Cemilan Gurih Super Renyah, Modal Ekonomis Bikinnya Mudah tapi Rasanya Mewah! Kue Jualan Toko Lewat Semua!

4. UMKM Peternakan

Selain pertanian, UMKM peternakan juga menjadi salah satu bidang bisnis yang jarang dilirik. Padahal, peminatnya cukup banyak, lho!

Beberapa contoh bisnis UMKM peternakan yaitu jual beli ayam potong, telur, sapi, kambing, dan produk peternakan lainnya.

5. Bisnis Produk Kreatif

Bisnis produk kreatif memiliki peluang yang cukup tinggi untuk dijadikan sebagai ide bisnis UMKM. Bisnis ini lebih menonjolkan nilai kreatifitas dan artistik sebagai nilai jualnya.

Dalam bisnis ini, kamu bisa menjual produk fashion, aksesoris, atau dekorasi rumah dengan sentuhan artistik yang menarik dan baru.

Baca Juga: Cara Baru Mengolah Tempe Jadi Keripik Renyah dan Gurih, Bisa Tahan 3 Bulan Cocok Untuk Ide Jualan

6. Kebutuhan Anak

Seperti yang kita tahu, ada banyak kebutuhan anak yang mesti dipenuhi. Mulai dari pakaian, makanan, media belajar, hingga mainan. Hal ini membuat peluang bisnis kebutuhan anak menjadi salah satu ide bisnis yang menguntungkan.

Bisnis kebutuhan anak bisa jadi sektor yang potensial, karena orang tua rata-rata tidak akan ragu merogoh sakunya untuk memenuhi kebutuhan anaknya.

7. Bisnis Kecantikan

Di Indonesia, UMKM yang bergerak dalam bidang kecantikan memiliki peluang yang cukup besar. Pasalnya, saat ini kecantikan menjadi hal yang penting sehingga banyak orang yang rela mengeluarkan dana yang lebih besar agar terlihat cantik.

Baca Juga: Topingnya Tinggal Pilih, Inilah Ide Jualan Kue Pukis yang Enak dan Empuk, Orang Rela Antre untuk Membeli

8. Bisnis kebersihan

Bisnis dalam bidang kebersihan juga menjadi ide bisnis yang cukup menguntungkan di masa modern ini. Pasalnya, banyak orang yang terlalu sibuk hingga tidak memiliki cukup waktu untuk membersihkan baju atau rumahnya.

Contoh bisnis UMKM ini yaitu jasa cuci baju, sepatu, tas, hingga jasa membersihkan rumah. Kamu bisa memasang tarif per jam, per item, atau tolak ukur lainnya.

9. Bisnis Pariwisata

Saat ini, bisnis pariwisata bisa dikatakan sebagai bisnis yang cukup menjanjikan. Bisnis pariwisata ini termasuk penginapan, villa, losmen, hotel, dan sebagainya. Adapun prospek lainnya yang cukup menguntungkan yaitu dari souvenir dan makanan.***

Author : Klara Delviyana

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.