BERITASUKOHARJO.com - Bagi kamu yang suka ngemil cemilan enak, tetapi malas rempong di dapur, maka keputusan tepat membaca artikel ini.
Kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep cemilan super simple dari olahan kulit lumpia.
Namun, meskipun cemilan olahan kulit lumpia ini bikinnya simple banget, tetapi rasanya dijamin super enak, perpaduan pedas manis yang nampol hingga bikin ketagihan!
Tak heran jikalau baru matang, cemilan simple olahan kulit lumpia ini langsung ludes dalam sekejap karena memang enak banget!
Penasaran bagaimana cara membuatnya? Langsung saja simak resep lengkapnya berikut ini, sebagaimana dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Bagja Vlog.
Kulit lumpia secukupnya (resep ini pakai 35 lembar)
1 sdm tepung terigu + air secukupnya
50 gr biji wijen
80 gr cabai giling
80 gr gula pasir
1 sdt bumbu kaldu
3 sdm air asam jawa
5 siung bawang putih
Baca Juga: Ini Baru Ide Jualan Kekinian, Cemilan 4 Bahan yang Dibuat Tanpa Telur dan Tepung, Modal Ekonomis
1. Siapkan wadah. Kemudian, masukkan 1 sendok makan tepung terigu dan 50 ml air. Lalu, aduk hingga tercampur rata.
2. Jika sudah tercampur rata, siapkan 35 lembar kulit lumpia atau secukupnya.
3. Kemudian, ambil 1 lembar kulit lumpia. Lalu, olesi setengah bagian kulit lumpia dengan larutan tepung tadi.
4. Setelah itu, gulung-gulung kulit lumpia sambil dipadatkan.
5. Kemudian, potong menyerong kulit lumpia dengan menggunakan gunting. Lalu, masukkan ke dalam wadah. Lakukan hingga semua selesai.
6. Setelah semuanya selesai, siapkan teflon dan panaskan minyak secukupnya.
7. Setelah minyaknya panas, masukkan kulit lumpia dan goreng dengan api sedang hingga berwarna kuning kecokelatan.
8. Jika sudah berwarna kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan. Sisihkan dulu.
9. Selanjutnya, siapkan wajan atau teflon dan panaskan sedikit minyak.
10. Setelah minyaknya panas, masukkan 5 siung bawang putih yang sudah dihaluskan. Kemudian, tumis hingga bawangnya harum.
11. Jika sudah harum, masukkan 80 gram cabai giling (dari cabai yang sudah direbus dan di chopper kasar). Aduk hingga rata.
12. Lalu, tambahkan kurang 50 ml air. Aduk-aduk dan masak hingga cabainya matang.
13. Setelah cabainya matang, masukkan 80 gram gula pasir, 3 sendok makan air asam Jawa, 1 sendok teh kaldu bubuk, dan sedikit garam. Aduk hingga tercampur rata.
14. Jika sudah tercampur rata, koreksi rasanya. Jika rasanya sudah pas, lanjut masak hingga sedikit mengental.
15. Jika sudah sedikit mengental, kecilkan api kompor. Kemudian, masukkan kulit lumpia-nya. Lalu, aduk hingga tercampur rata.
16. Apabila sudah tercampur rata, masukkan 50 gr wijen yang sudah disangrai. Aduk kembali hingga rata.
17. Setelah itu, angkat dan matikan api kompor. Tunggu hingga dingin dan bumbunya mengeras.
18. Sajikan.
Selamat mencoba! ***
Punya kulit lumpia di rumah? Yuk, dibikin cemilan simple dengan tekstur super renyah ini. Rasanya enak banget, pasti langsung ketagihan!
by Nurulfitriana Ramadhani