Lauk Makan Enak Bikin Semangat, Ada Resep Ampela Ayam Pedas yang Wajib Dicoba!

Biar makin semangat jalani hari, mari coba resep ampela ayam pedas. Rasa yang enak buat lahap makan sehingga wajib dicoba.

by Nurul Ripna Astuti

BERITASUKOHARJO.com – Bingung memilih lauk makan buat besok? Ayo cobain resep ampela ayam pedas, yakin deh nanti akan suka.

Resep ampela ayam pedas bisa menjadi referensi lauk makan sehari-hari. Walau sederhana tapi bisa buat semangat makan.

Tidak perlu ribet, resep ampela ayam pedas siap santap dalam beberapa menit. Anda bisa menyesuaikan rasa pedas sesuai selera masing-masing.

Baca Juga: Persiapan Resep Makanan buat Bulan Puasa, Ada Bakso Tahu Tanpa Daging, Lebih Ekonomis Tentunya!

Penasaran bagaimana cara memasaknya? Yuk, langsung kepoin di artikel ini. Siapkan bahan dan masak sesuai langkah yang sudah tertulis.

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum resep masak ampela ayam pedas dari YouTube tri pujis, mari coba masak sendiri!

Bahan-Bahan:

500 gr ampela ayam

1 batang serai

2 lembar daun salam

¼ sdt garam

7 cabai hijau besar

7 cabai rawit

Baca Juga: Cemilan Sehat Tapi Enak! Resep Tahu Bakso Ayam Kukus yang Lembut dan Lezat Ini Membuat Diet Tak Lagi Menyiksa

5 siung bawang merah

3 siung bawang putih

2 buah tomat

1 ruas lengkuas

1 sdt gula

½ sdt garam

½ sdt penyedap rasa

2 sdm kecap manis

Baca Juga: Ide Jualan 1000an, Resep Jajanan Ekonomis dari Bahan Sosis dan Tepung, Cocok Dijual di Kantin Sekolahan

Langkah Pembuatan:

1. Mari rebus air dahulu. Tambah 1 batang serai, 2 lembar daun salam, dan ¼ sdt garam. Tunggu sampai mendidih.

2. Lalu, masukkan ampela. Rebus sampai matang sambil sesekali diaduk. Angkat dan tiriskan ampela. Nanti tidak akan terlalu amis.

3. Potong ampela jadi kecil-kecil selagi masih hangat. Sisihkan. Lanjut potong serong 7 buah cabai hijau besar dan 7 buah cabai rawit.

Baca Juga: Ide Jualan Unik dan Enak Banget, Olahan Kulit Pangsit dan Sarden Jadi Cemilan Krispi yang Untung Banyak!

4. Iris tipis 5 siung bawang merah dan 3 siung bawang putih. Potong 2 buah tomat merah. Iris 1 ruas lengkuas.

5. Panaskan sedikit minyak goreng di wajan. Kalau sudah panas, masukkan bawang merah, bawang putih, dan lengkuas. Tumis sampai wangi.

6. Kemudian, tambah semua potongan cabai. Tumis sebentar hingga mulai layu. Lalu, masukkan ampela. Aduk rata.

Baca Juga: Bosan Buah Pisang Digoreng Terus? Coba Kamu Buat Cemilan Ini, Sekali Matang Langsung Auto Ludes Habis!

7. Bumbui dengan 1 sdt gula pasir, ½ sdt garam, ½ sdt penyedap rasa, dan 2 sdm kecap manis. Aduk sampai rata.

8. Tambah potongan tomat. Aduk dan masak sampai matang. Jangan lupa koreksi rasa, sudah sesuai atau belum.

9. Sajikan tumis ampela pedas di piring saji. Makan dengan nasi hangat akan nikmat berkali lipat. Selamat mencoba.

Baca Juga: Lumer dan Creamy! Resep Gabin Vla Susu Ini Enaknya Nagih, Ide Jualan Cemilan Krispi di Luar Lembut di Dalam

Resep mudah memasak ampela ini cocok buat referensi lauk makan harian. Tidak perlu cara yang aneh sudah pasti enaknya.

BeritaSukoharjo.com akan menyajikan resep makanan kekinian sehingga Anda selalu punya referensi menu terbaru. Sampai jumpa di artikel selanjutnya.***

Author : Nurul Ripna Astuti

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.