Bikin Banyak Tetep Ludes Diserbu Bocil, Emang Enak Parah Cemilan 1000an Ini! Krispi Gurih Meresap, Modal Murah

Lagi nyari cemilan ide jualan murah meriah, tapi rasanya enak dan pasti ludes diserbu bocil? Cobain olahan krispi ini. Gurihnya meresap!

by Nurulfitriana Ramadhani

BERITASUKOHARJO.com - Tak dimungkiri bahwasanya orang Indonesia sangat suka dengan cemilan berupa gorengan, termasuk tahu.

Namun, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep cemilan modal murah meriah dari olahan tahu krispi yang unik, beda dari yang lain. 

Dengan bumbu meresap nan gurih, tak heran jikalau cemilan olahan tahu krispi unik ini paling pas jadi ide jualan Rp1.000-an karena bikin banyak pun tetap ludes diserbu pembeli, terutama para bocil, saking enaknya rasanya.

Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk, langsung simak resep lengkapnya berikut ini, sebagaimana dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Pojok Ceu Inday.

Baca Juga: Simpan Dulu Resepnya Sebelum Keduluan Tetangga! Ide Jualan Takjil Ramadan 2023, Isiannya Nagih, Mantap Banget!

Bahan-Bahan Utama:

1 bungkus tahu putih isi 10 buah

1 sdm kaldu ayam bubuk

¼ sdt merica bubuk

400 ml air hangat

Bahan-Bahan Adonan Krispi:

300 gr tepung terigu

5 sdm tepung serbaguna

4 sdm tepung maizena

1 sdm kaldu ayam bubuk

½ sdm garam

1 sdt baking soda

250 ml air

1 butir telur

Baca Juga: Cari Resep Makan Malam? Gulai Ayam yang Empuk dan Bumbunya Meresap Ini Wajib Kamu Coba

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah. Kemudian, masukkan 1 sendok makan kaldu ayam bubuk, ¼ sendok teh merica bubuk, dan 400 ml air hangat. Aduk hingga tercampur rata.

2. Jika sudah tercampur rata, masukkan 10 buah tahu putih. Kemudian, rendam tahunya selama 10 menit.

3. Setelah 10 menit, siapkan dan panaskan kukusan serta beri serbet atau kain bersih pada penutupnya.

4. Setelah kukusannya panas, tiriskan tahu dan masukkan ke dalam kukusan. Kukus selama 5 menit.

Baca Juga: Ide Jualan Cuma 1000an! Begini Cara Bikin Cemilan Lembut Buat Sajian Praktis di Rumah, Dijamin Nagih

5. Setelah 5 menit, angkat dan tiriskan tahunya. Kemudian, potong 1 tahu menjadi 4 bagian memanjang.

6. Lalu, tusuk semua potongan tahunya dengan tusuk sate. Jika sudah, sisihkan dulu.

7. Selanjutnya, mari buat adonan pencelup/krispinya.

8. Siapkan wadah. Kemudian, masukkan 300 gram tepung terigu, 5 sendok makan tepung serbaguna, dan 4 sendok makan tepung maizena. 

9. Lalu tambahkan 1 sendok teh baking soda, 1 sendok makan kaldu ayam bubuk, dan ½ sendok makan garam. Aduk hingga rata.

Baca Juga: Wow, Gak Nyangka Modal Singkong 6 Ribu Bisa Bikin Cemilan Mewah Seenak Ini! Cocok Jadi Ide Jualan Bulan Puasa

10. Kemudian, siapkan wadah lain dan bagi tepungnya menjadi 2 bagian sama rata.

11. Setelah itu, tambahkan 230 ml air ke salah satu wadahnya. Aduk hingga tercampur rata.

12. Jika sudah tercampur rata, tambahkan 1 butir telur. Aduk kembali hingga rata.

13. Selanjutnya, ambil tahu yang sudah dirusuk sebelumnya. Kemudian, baluri tahu dengan adonan keringnya.

14. Lalu, celupkan ke dalam adonan basah hingga rata. Setelah itu, baluri kembali dengan adonan keringnya. Lakukan hingga semua selesai.

Baca Juga: Cari Ide Usaha dengan Modal Ekonomis? Buat Tahu Bakso Tanpa Daging Pakai Resep Ini! Bisa Untung Berkali Lipat

15. Setelah semuanya selesai, siapkan teflon dan panaskan minyak secukupnya.

16. Setelah minyaknya panas, masukkan adonannya dan goreng hingga berwarna kuning kecokelatan/keemasan

17. Jika sudah berwarna kuning kecokelatan/keemasan, angkat dan tiriskan. Sajikan.

Selamat mencoba! ***

Author : Nurulfitriana Ramadhani

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.