BERITASUKOHARJO.com – Ada banyak sekali referensi ide menu masakan di internet yang bisa kamu andalkan untuk ide jualan yang untung banyak, salah satunya seperti resep puding roti tawar kukus di bawah ini.
Artikel kali ini akan membagikan resep puding roti tawar kukus yang bisa kamu andalkan untuk ide jualan yang banyak untung.
Sajian puding roti tawar kukus ini banyak sekali peminatnya, jadi jika dijadikan ide jualan pasti bakalan ludes.
Baca Juga: Resep Cemilan Olahan Tahu Gurih Krispi di Luar Lembut Di dalam, Cocok untuk Ide Usaha IRT dari Rumah
Selain itu, puding roti tawar kukus jika dijadikan ide jualan juga sangat murah cuma 1000-an, dijamin laris banget.
Kamu harus banget cobain resep puding roti tawar kukus ini buat ide jualan, dijamin pasti bakal untung banyak.
Penasaran dengan resep sajian manis buat ide jualan yang untung banyak ini? Yuk, simak dan ikuti cara pembuatan puding roti tawar kukus di bawah ini.
Dikutip BeritaSukoharjo.com dari Instagram @cookingwithhel, berikut resep puding roti tawar kukus yang bisa jadi ide jualan.
Bahan-Bahan:
- Pisang 2 biji iris memanjang
- Roti tawar 6 lembar, potong2
- Telur 2 butir
- Pasta vanila ½ sdt
- Gula 50 gr
- Kental manis 80 gr
- Air 250 gr
- Butter / margarin cair 30 gr, suhu ruang
Taburan:
- Bubuk coklat 1 sdt
- Bubuk kayu manis ¼ sdt
(campur jadi satu)
Baca Juga: Resep Lemper Ayam Bakar, Cemilan Enak dan Mengenyangkan, Cocok Jadi Ide Jualan
Cara Membuat:
1. Langkah pertama, campur semua kecuali pisang dan roti lalu aduk hingga rata.
2. Selanjutnya, masukan roti lalu aduk hingga roti menyerap semua adonan.
3. Setelah itu, tuang sepertiga adonan ke loyang, padatkan, taburi bahan taburan lalu beri pisang, ulangi hingga adonan habis.
4. Kemudian kukus selama kurang lebih 30 menit, kukusan sudah dipanaskan.
5. Tunggu hingga dingin lalu keluarkan dari loyang potong sesuai selera.
6. Dinginkan di kulkas dulu lebih nikmat, baru disajikan.
Kini puding roti tawar kukus siap untuk disantap bersama keluarga di rumah. Sajian lembut buat ide jualan ini bakalan ludes banget jika dijual di depan sekolah.
Selain bisa untuk ide jualan, resep puding roti tawar kukus ini juga bisa kamu andalkan untuk sajian di rumah bareng keluarga.
Inilah resep puding roti tawar kukus yang harus kamu coba sendiri buat ide jualan. Selamat mencoba!***
Resep puding roti tawar kukus ini jika dijadikan ide jualan pasti bakalan auto laris manis, berikut cara pembuatannya.
by Umi Riadatul Munasaroh