Selain Goreng, Ikan Lebih Enak Masak Pakai Resep Begini! Jadi Lauk Makan Praktis Sehari-Hari

Ada resep praktis masak ikan selain digoreng, yakni cuma cara sederhana tapi cocok untuk lauk makan super praktis.

by Nurul Ripna Astuti

BERITASUKOHARJO.com – Cara praktis masak ikan yakni digoreng, tapi ternyata ada yang lebih enak daripada digoreng biasa. Mau tahu?

Nah, kali ini tambahkan bumbu kuah lezat sehingga tidak hanya jadi ikan goreng biasa. Bikin makan semakin semangat.

Cara buat lauk makan ikan berkuah enak ini juga mudah dan praktis. Tidak akan menghabiskan terlalu banyak waktu.

Baca Juga: Luarnya Renyah, Isiannya Mantap! Rasanya Bikin Nagih Banget, Gak Heran Cemilan Ide Jualan Ini Ludes Tiap Hari!

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum resep ikan kuah enak untuk lauk makan dari YouTube tri pujis. Selamat memasak!

Bahan-Bahan:

4 ekor ikan kembung

½ sdt garam

1 sdt ketumbar bubuk

½ sdt bawang putih bubuk

½ sdt kunyit bubuk

air secukupnya

30 gr asam jawa

7 siung bawang merah

5 siung bawang putih

Baca Juga: Tak Perlu Beli Ke Luar Lagi, Buat Saja Martabak Telur di Rumah dengan Resep Ini, Sajikan dengan Kuah Cuko

5 butir kemiri

7 buah cabai rawit

1 ruas kunyit

1 ruas lengkuas

3 lembar daun salam

750 ml air

1 ½ sdm gula

½ sdt garam

¼ sdt kaldu bubuk

Langkah Pembuatan:

1. Pertama buat campuran bumbu. Gunakan wadah kecil. Masukkan ½ dt garam, 1 sdt ketumbar bubuk, ½ sdt bawang putih bubuk, ½ sdt kunyit bubuk, dan air secukupnya. Aduk aduk.

Baca Juga: Cara Membuat Tahu Walik Tanpa Daging Super Renyah, Cocok Jadi Frozen Food Tahan 3 Bulan

2. Siapkan 4 ekor ikan kembung. Cuci dan bersihkan. Lalu, tuang campuran bumbu pada langkah pertama. Ratakan. Marinasi selama 15 menit.

3. Tuang minyak secukupnya dan tunggu panas. Taburi minyak dengan tepung terigu supaya tidak meletup-letup saat digunakan menggoreng ikan.

4. Masukkan ikan yang telah dimarinasi. Goreng sambil sesekali dibalik agar merata. Saat sudah kecoklatan, angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Cantik dan Ekonomis, Modal 1 Telur Jadi Cemilan Unik Sebanyak Ini, Ide Jualan Enak Bisa Untung Banyak!

5. Gunakan wadah kecil. Buat larutan asam jawa memakai 30 gram asam jawa dan air secukupnya. Tekan-tekan pakai sendok dan diamkan sementara waktu.

6. Selanjutnya, buat bumbu halus dengan bahan 5 siung bawang putih, 7 siung bawang merah, 5 butir kemiri, 7 buah cabai rawit, dan 1 ruas kunyit.

7. Haluskan bumbu. Jika memakai blender, tambahkan minyak goreng sekalian.

8. Panaskan wajan dengan sedikit minyak. Masukkan bumbu halus, irisan lengkuas, dan 3 lembar daun salam. Tumis sampai matang.

Baca Juga: Dari Resep 2 Porsi Bisa Bikin Ide Jualan dengan Menu ala Resto, Simak Cara Buat Beef Yakiniku Ramen

9. Setelah itu, tuang 750 ml air. Aduk sampai rata. Tambahkan air rendaman asam jawa memakai saringan.

10. Tambah bumbu 1 ½ sdm gula, ¼ sdm garam, dan ¼ sdm kaldu bubuk. Masak kembali sampai mendidih.

11. Masukkan ikan goreng. Sesekali aduk. Tunggu sampai kuah menyusut hingga bumbu meresap. Jangan lupa lakukan tes rasa.

12. Ikan yang sudah matang siap disajikan.***

Author : Nurul Ripna Astuti

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.