BERITASUKOHARJO.com - kalau kamu sedang mencari ide jualan modal ekonomis, tapi terasa mewah dan berbeda dari yang lain, coba ikuti olahan pisang ini saja.
Hanya dengan memakai pisang sebagai bahan utamanya, kamu menghasilkan cemilan enak yang renyah di luar dengan isian lumer di mulut.
Dijamin, pisang goreng dengan isian spesial yang lumer di mulut ini akan disukai banyak orang, sehingga cocok sekali untuk ide jualan.
Alasan lainnya adalah, pisang goreng dengan isian spesial ini masih jarang ditemui di pasaran, sehingga jualan kamu berpeluang laris manis.
Nah, langsung saja simak resep pisang goreng spesial dengan isian yang lumer di mulut untuk ide jualan berikut ini.
Dirangkum BeritaSukoharjo.com rangkum dari artikel Jangkara.com yang berjudul Olahan Pisang Biasa Jadi Mewah, Cemilan Renyah dengan Isian Spesial yang Lumer di Mulut untuk Ide Jualan.
Bahan-Bahan:
200 gram tepung terigu protein sedang
20 gram tepung maizena
Garam secukupnya
1/4 sdt baking soda
380-400 ml air
Pewarna kuning optional
Pisang matang secukupnya (disarankan pisang kepok)
Wijen hitam secukupnya
Wijen putih secukupnya
Aneka glaze
Cara Membuat:
1. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu, tepung maizena, garam, baking soda, wijen hitam, dan wijen putih. Aduk rata.
2. Tuang air ke dalam adonan secara bertahap sambil diaduk sampai terbentuk adonan dengan kekentalan sedang.
3. Setelah tekstur adonan pas, beri pewarna makanan kuning secukupnya agar hasil cemilan memiliki warna cantik. Aduk rata.
4. Ambil pisang dan kupas kulitnya, lapisi pisang dengan plastik dan pipihkan menggunakan talenan atau alat lain. Jangan sampai pisang hancur, ya.
5. Masukkan pisang yang sudah dipipihkan ke dalam adonan. Pastikan pisang terbalut adonan secara merata.
6. Siapkan wajan dan panaskan minyak secukupnya. Goreng pisang sampai kering dan kecokelatan dengan api sedang. Jika sudah, angkat dan tiriskan.
7. Setelah pisang matang, diamkan hingga dingin. Kemudian, lubangi bagian ujungnya dengan pisau atau alat lain.
8. Siapkan glaze dengan memasukkannya ke dalam plastik segitiga. Kamu bisa gunakan glaze dengan rasa apa saja, seperti cokelat, matcha, tiramisu, dan lainnya.
9. Semprotkan glaze ke dalam pisang melalui lubang yang sudah dibuat. Lakukan hal ini pada semua pisang.
10. Nah, kamu bisa langsung sajikan dan santan pisang goreng kekinian ini sebagai cemilan di rumah. Atau bisa langsung kamu kemas sebagai ide jualan.***
Olah pisang menjadi gorengan yang lain dari biasanya dengan menambahkan bahan ini sebagai isian untuk ide jualan.
by Sekar Widyaningrum