BERITASUKOHARJO.com - Jenis cemilan yang dibuat dengan modal singkong ada banyak. Salah satunya ide jualan seribuan ini yang bernama getuk ombre. Super cantik dan mewah.
Padahal, modal getuk ombre sangatlah murah. Cuma tiga bahan tapi bisa menghasilkan olahan singkong yang mewah, legit, dan gurih. Wajib banget untuk kamu tahu resep cemilan ini.
Sebuah resep singkong sebagai ide jualan seribuan ini memang dari tampilan sangat mewah. Akan tetapi mengingat tiga bahan yang dipakai sangat murah, kamu bisa mendapatkannya juga dengan harga sangat terjangkau.
Berikut adalah resep lengkap getuk ombre dari modal singkong murah menjadi cemilan untuk ide jualan mewah, legit, dan gurih. Walaupun harga seribuan dan dari tiga bahan saja, enaknya kebangetan.
BeritaSukoharjo.com sudah merangkum keseluruhan bahan-bahan dan cara pembuatan resep getuk ombre ini dari kanal YouTube IVD COOKING.
Bahan-bahan:
1 buah singkong (350 gram)
2 sdm mentega / margarin
Secukupnya pewarna makanan
Cara membuat:
1. Siapkan ketiga bahan yang tertulis di atas, lalu kupas satu buah singkong. Cuci bersih lalu potong kasar.
2. Panaskan kukusan hingga airnya mendidih, setelah air mendidih kamu bisa memasukkan semua potongan singkong ke dalamnya. Kukus sampai matang dan empuk.
Baca Juga: Resep Puding Susu Jepang seperti Dessert di Gyu Kaku, Begini Cara Membuatnya
3. Sekitar 25 sampai 30 menit adalah waktu yang dibutuhkan singkong agar matang, jika sudah empuk kamu bisa langsung matikan api dan angkat singkong kukusnya.
4. Tempatkan singkong kukus ke dalam sebuah wadah. Jika ingin menghaluskan secara manual, kamu bisa menumbuk singkong sampai halus memakai ulekan dibungkus plastik.
Jika singkong sudah tertumbuk sampai halus, campurkan dengan dua sendok makan mentega dan aduk-aduk hingga merata.
5. Kalau ingin lebih praktis, kamu bisa masukkan singkong kukus ke dalam blender. Tambahkan dua sendok makan mentega dan blender sampai halus dan tercampur rata.
6. Apabila campuran singkong dan mentega sudah halus, pindahkan ke sebuah nampan. Pakai sarung tangan atau cuci bersih tangan, gunakan untuk membentuk adonan bulat memanjang.
7. Kemudian, bagi adonan menjadi empat bagian. Ambil satu bagian dan tetesi dengan dua tetes pewarna makanan ungu. Uleni sampai tercampur rata warnanya.
8. Ambil satu bagian adonan dan tetesi dengan tiga tetes pewarna makanan ungu lagi. Uleni sampai tercampur rata warnanya dengan warna ungu yang lebih gelap.
9. Ambil satu bagian adonan dan tetesi dengan lima tetes pewarna makanan ungu. Uleni sampai keluar warna ungu yang jauh lebih gelap.Untuk satu sisa bagian, biarkan original.
10. Kemudian, satu bagian warna ungu paling tua digilas memakai rolling pin sampai ketebalannya dua hingga tiga cm. Rapikan agar membentuk kotak.
11. Lakukan proses yang sama pada sisa tiga bagian adonan lainnya. Lalu, susun dari yang paling bawah adalah warna original, ungu paling muda, ungu biasa, dan ungu paling tua.
12. Rapikan pinggirannya dan pastikan saling menempel erat satu sama lain. Lapisi pisau memakai plastik dan potong-potong getuk ombre sesuai selera.
Sebagai ide jualan, kamu bisa mengemasnya dengan plastik OPP dan diberi stiker. Bisa juga dikemas dengan wadah dari bahan mika.
Rasa dari getuk ombre ini cenderung gurih dan legit dengan sedikit rasa manis. Mengingat tidak ada tambahan gula dalam resepnya. Cocok untuk cemilan sambil minum kopi. Selamat mencoba!***
Simak resep ide jualan seribuan terbuat dari tiga bahan murah yakni singkong, hasilnya adalah cemilan mewah, legit, dan gurih banget.
by Risqi Nurtyas Sri Wikanti