BERITASUKOHARJO.com – Kamu harus coba mengolah tahu dan tempe di rumah dengan resep kuah santan berikut ini, rasanya super nikmat dan mudah sekali untuk dibuat.
Resep tahu tempe santan ini sangat cocok jika ingin kamu jadikan menu harian untuk seluruh anggota keluarga, karena praktis dan ekonomis juga.
Apalagi, tempe dan tahu ini adalah sumber makanan yang kaya gizi juga sangat mudah ditemukan di Indonesia, semua anggota keluarga pasti menyukainya.
Bila kamu tertarik untuk mencoba masak tahu tempe kuah santan dalam resep kali ini, simak selengkapnya dalam rangkuman BeritaSukoharjo.com berikut ini.
Resep super nikmat yang cocok jadi menu harian ini BeritaSukoharjo.com rangkum dari kanal YouTube tri pujis, catat bahan dan cara buatnya di bawah ini ya!
Bahan-Bahan:
1 papan tempe
2 buah tahu putih
5 buah cabai besar
4 buah cabai merah keriting
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 cm kencur
1 cm jahe
2 cm kunyit
3 butir kemiri
½ sdt ketumbar bubuk
minyak secukupnya
10 butir telur puyuh
3 lembar daun jeruk
2 potong lengkuas
7 cabai rawit utuh
500 ml santan encer
30 gr gula merah
½ sdt garam
¾ sdt kaldu bubuk
¼ sdt lada bubuk
50 ml santan kental
Langkah-Langkah:
1. Potong-potong tahu dan tempe yang akan digunakan sesuai selera, kemudian goreng dengan minyak panas hingga kecoklatan, angkat dan tiriskan.
2. Cuci bersih cabai hijau besar dan cabai rawit, untuk cabai hijau besar diiris serong dan cabai rawit dibiarkan utuhan, sisihkan.
3. Haluskan cabai merah besar, cabai merah keriting, bawang merah, bawang putih, kencur, jahe kunyit, kemiri dan ketumbar bubuk, boleh dengan blender atau diulek.
4. Selesai dihaluskan, tumis bumbu ini dengan secukupnya minyak goreng di atas wajan atau penggorengan, tumis sampai setengah matang.
5. Kemudian masukkan daun jeruk dan lengkuas geprek, tumis bumbu sampai benar-benar matang dan harum.
6. Jika sudah matang, masukkan irisan cabai hijau besar dan cabai rawit utuhan, juga tahu dan tempe goreng tadi, aduk perlahan agar tercampur rata dengan bumbu.
7. Tuang santan cair/ encer, aduk sampai rata langsung bumbui dengan gula merah, garam, kaldu bubuk, dan lada bubuk, aduk sampai rata, tunggu mendidih.
8. Saat air santan sudah mendidih, masukkan telur puyuh kupas yang juga sudah digoreng sebelumnya, juga tambahkan dengan santan kental, masak sampai mendidih kembali.
9. Koreksi rasa jika dirasa bumbu sudah pas dan nikmat, matikan api kompor dan tuang masakan ke atas piring saji.
10. Tahu tempe santan siap untuk dihidangkan!
Selamat mencoba dan semoga kamu suka dengan resep ini ya! ***
Baru tahu kalau tahu dan tempe dimasak dengan kuah santan rasanya super enak. Bisa jadi menu harian di rumah untuk semua anggota keluarga.
by Nadia Nurhasanah