BERITASUKOHARJO.com – Sering gagal dan tidak berserat saat membuat bika ambon di rumah? Kamu harus coba resep bika ambon mini yang ekonomis dari artikel ini.
Menggunakan resep dan cara membuat bika ambon mini ini pasti hasilnya enak dan berserat, kamu bisa ikuti langkah-langkahnya dari awal sampai akhir agar tidak gagal.
Cemilan bika ambon ini bisa kamu sajikan dan nikmati saat santai di rumah bersama keluarga dan bisa jadi teman ngeteh, pasti makin mantap.
Langsung saja, mari simak resep dan cara membuat bika ambon mini yang berserat berikut ini, telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Nophy kitchen.
Bahan-bahan:
Bahan biang:
75 ml air hangat
2 sdt ragi instan
Bahan:
150 gr tepung tapioka
75 gr tepung terigu
150 gr gula pasir
3 butir telur
30 gr margarin dilelehkan
1/2 sdt garam
300 ml santan kental
1 batang serai
4 lembar daun jeruk
1 sdt kunyit bubuk
Berikut cara membuat bika ambon mini:
1. Siapkan panci, lalu tuang santan sebanyak 300 ml, masukkan 4 lembar daun jeruk, batang serai, 1 sdt kunyit bubuk, dan ½ sdt garam.
2. Aduk-aduk santan dengan bahan lainnya sampai tercampur rata, lalu masak santan sampai mendidih dan matang sambil terus diaduk-aduk rata.
3. Setelah mendidih, lalu angkat dan dinginkan santan tersebut di dalam wadah.
4. Siapkan wadah, lalu masukkan 75 ml air hangat dan 2 sdt ragi instan, aduk-aduk sampai tercampur rata dan larut.
5. Tutup rapat wadah tersebut dengan plastik wrap, lalu diamkan larutan tersebut selama 10 menit sampai berbusa.
6. Siapkan mangkuk, lalu pecahkan 3 butir telur ayam, lalu kocok lepas, sisihkan sementara.
7. Siapkan wadah yang cukup besar, lalu masukkan tepung terigu sebanyak 150 gram, tambahkan 75 gram tepung terigu protein sedang, 150 gram gula pasir, tuang santan yang sudah dimasak tadi.
8. Aduk-aduk tepung dan bahan lainnya sampai tercampur rata, lalu masukkan bahan biang atau larutan ragi tadi, aduk-aduk kembali sampai tercampur rata.
9. Masukkan telur yang sudah dikocok dan 30 gram margarin leleh, lalu aduk-aduk rata kembali.
10. Tutup wadah adonan tersebut dengan plastik wrap dan diamkan selama 2 jam sampai adonannya mengembang.
11. Setelah mengembang, lalu buka plastiknya dan aduk-aduk lagi sampai busanya hilang, kemudian pindahkan adonan ke dalam gelas takar.
12. Siapkan cetakan kue di atas kompor, lalu panaskan.
13. Tuang adonan bika ambon ke setiap cetakan, lalu masak sampai matang.
14. Setelah semua adonan dimasak dan matang, angkat dan tiriskan.
15. Sajikan bika ambon mini di atas piring saji.
Selamat mencoba. ***
Berikut resep dan cara membuat bika ambon mini agar berserat dan enak, buatnya mudah dengan bahan yang ekonomis, cocok untuk cemilan.
by Anggita Kusmadewi