Omzet Naik Drastis Padahal Cemilan Ini dari Bahan Ekonomis, Ide Jualan Laris Manis, Buatnya Mudah dan Praktis

Resep cemilan hasil olahan kulit lumpia dan mie untuk ide jualan yang berpotensi laris manis dan bisa menaikkan omzet bulanan.

by Sekar Widyaningrum

BERITASUKOHARJO.com - Mungkin kamu sedang mencari inspirasi ide jualan dengan modal ekonomis, tapi bisa buat omzet naik drastis. Jika iya, kamu bisa coba resep cemilan satu ini.

Cemilan yang resepnya dibahas di artikel ini adalah olahan mie dan kulit lumpia yang gurih dan mengenyangkan. Cemilan ini bisa dijual sebagai frozen food ataupun cemilan siap makan.

Meskipun cemilan ini terbuat dari bahan-bahan sederhana yang ekonomis, cemilan ini memiliki tampilan menarik dan cita rasa gurih yang enak.

Baca Juga: Rahasia Jamur Krispi Tahan Lama, Cocok untuk Ide Jualan Untung Besar, Simak Resep Lengkapnya!

Dijamin, anak-anak ataupun orang dewasa akan suka dengan cemilan olahan mie dan kulit lumpia ini. Pastinya, bisa membuat omzet bulanan kamu naik drastis.

Nah, langsung saja simak resep cemilan olahan kulit lumpia dan mie berikut ini sebagaimana BeritaSukoharjo.com rangkum dari kanal YouTube Pojok Ceu Inday.

Bahan-Bahan:

4 keping mie kuning
1 butir telur
7 sdm tepung terigu
4 sdm tepung tapioka
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam
½ sdm kaldu sapi bubuk
150 ml air
daun bawang secukupnya
Kulit lumpia secukupnya
7 buah sosis sapi atau ayam

Cara Membuat:

1. Rebus air hingga mendidih, lalu masukkan mie kuning. Masak sampai matang, mekar, dan empuk. Lalu, angkat dan tiriskan.

2. Setelah mie matang, angkat dan masukkan ke dalam wadah. Potong menjadi potongan-potongan kecil menggunakan gunting agar mudah. Sisihkan.

Baca Juga: Wow! Enaknya Tahu Isi Sayur dan Sosis Ini, Dijamin jadi Ide Jualan Laris Manis, Isiannya Super Duper Nagih

3. Iris tipis daun bawang. Sisihkan.

4. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu, tepung tapioka, merica bubuk, garam, kaldu sapi bubuk, daun bawang, dan telur. Aduk rata sampai tidak ada bahan yang menggumpal.

5. Setelah adonan tercampur rata, masukkan mie rebus yang sudah dipotong-potong. Aduk rata kembali. Sisihkan.

6. Ambil kulit lumpia, beri dua sendok makan adonan isi atau adonan mie tadi dan ratakan ke seluruh permukaan kulit lumpia.

7. Setelah adonan isi rata, tambahkan sosis di bagian pinggir kulit lumpia, dan gulung membungkus sosis dengan rapi.

8. Untuk bagian ujung dan pinggirnya dirapatkan agar adonan yang dibentuk tidak mudah lepas dan isiannya tidak jatuh. Tidak perlu ditambah bahan apa pun lagi karena akan rekat dengan sendirinya.

Baca Juga: Sambal Bajak Pedas Nampol dan Tahan Lama dengan Resep Sederhana Ini, Mudah Banget Ternyata

9. Lakukan memberi isian pada kulit lumpia dan menggulungnya dengan rapi hingga selesai.

10. Siapkan kukusan. Olesi sarangan kukusan dengan minyak secara tipis dan merata, lalu susun cemilan di dalam kukusan. Kukus selama 25 dengan api sedang. Setelah matang, diamkan hingga dingin.

Pada tahap ini, kamu bisa simpan cemilan olahan kulit lumpia dan mie sebagai frozen food dalam freezer yang tahan sampai satu bulan.

11. Jika ingin langsung dimasak, potong cemilan menjadi bagian-bagian kecil sesuai selera.

12. Tusuk masing-masing potongan dengan tusuk sate. Per tusuk sate bisa diisi dengan tiga potong cemilan untuk ide jualan.

13. Siapkan wajan dan panaskan minyak secukupnya. Goreng cemilan olahan kulit lumpia dan mie sampai kecokelatan atau matang. Angkat dan tiriskan.

14. Nah, cemilan olahan kulit lumpia dan mie siap disajikan dan disantap.***

Author : Sekar Widyaningrum

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.