BERITASUKOHARJO.com - Untuk membuat cemilan isian toples, kali ini adalah sebuah resep olahan tepung ketan yang hasilnya renyah, manis, dan gurih. Bisa juga dijadikan sebagai ide jualan.
Coba untuk mempraktikkan resep olahan tepung ketan sebagai cemilan isian toples. Namanya unthuk cacing yang bisa dibilang mirip akar kelapa. Rasa manis gurih sangat dominan dari ide jualan renyah ini.
Mengenai bahan-bahan resep olahan tepung ketan sebagai isian toples, harganya sangat murah dan bisa dengan mudah didapat. Ketika hari besar tiba, ide jualan ini dapat dipastikan akan laris manis.
Berikut adalah resep lengkap olahan tepung ketan yang bisa menjadi cemilan renyah untuk isian toples. Rasa manis dan gurih akan disukai orang jika menjadi ide jualan.
Baca Juga: Cara Masak Jantung Pisang agar Enak, Tidak Hitam dan Bikin Boros Nasi, Simak Resep Lengkapnya!
BeritaSukoharjo.com sudah menyadur keseluruhan bahan-bahan dan langkah pembuatan resep unthuk cacing dari kanal YouTube Sylvia Pradipta. Selamat mencoba!
Bahan-bahan:
300 gr tepung ketan
50 gr tepung tapioka
100 gr gula pasir
2 butir telur
1/2 sdt garam
1/2 sdt vanili bubuk
75 gr margarin
60 ml santan (1/2 bungkus santan instan + air)
Cara membuat:
1. Siapkan seluruh bahan-bahannya, lalu masukkan 300 gram tepung ketan dan 50 gram tepung tapioka ke dalam sebuah wadah. Aduk-aduk rata kedua jenis tepung.
2. Ambil sebuah wadah lain dan masukkan 100 gram gula pasir. Pecahkan dua butir telur, masukkan masing-masing setengah sendok teh garam dan vanili bubuk.
3. Aduk-aduk semua bahan dalam wadah lain tersebut hingga tercampur rata dan gula pasirnya larut. Tambahkan 75 gram margarin dan lanjut aduk sampai tercampur rata.
4. Setelah itu, masukkan campuran bahan kering tadi. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga benar-benar tercampur rata.
Baca Juga: Resep Ide Jualan Cemilan Cantik dari Olahan Daun Pandan dan Santan, Buatnya Mudah dan Anti Gagal
5. Tambahkan 60 ml santan secara bertahap sambil diaduk-aduk. Pastikan tangan dicuci bersih dan dikeringkan, gunakan untuk menguleni adonan sampai kalis.
6. Selanjutnya, ambil cetakan batok kelapa yang ada lubang-lubangnya. Letakkan sedikit adonan di atas talenan, cetak adonan tersebut hingga menjadi bentuk cendol tapi lebih panjang dan saling menempel.
7. Letakkan adonan yang sudah tercetak di atas loyang. Lakukan proses yang sama hingga selesai dan adonannya habis.
8. Panaskan minyak goreng agak banyak dengan api sedang, masukkan adonan dan goreng sampai matang.
Baca Juga: Mau Irit Minyak Masak Ayam Rica Rica Saja, Pedas dan Lezat Buat Nagih, Resep Bumbu Meresap
9. Tanda kue ini matang adalah warnanya kecoklatan. Jangan lupa untuk membolak-baliknya. Kalau sudah matang, angkat dan tiriskan.
10. Lanjut untuk menggoreng adonan hingga selesai. Kalau sudah matang semua, tunggu agak dingin lalu simpan dalam toples.
Selain menjadi cemilan keluarga sendiri, kamu bisa membungkusnya dalam toples kecil atau wadah plastik lalu diberi stiker. Cemilan kue unthuk cacing siap untuk dipasarkan pada orang-orang.***
Simak resep olahan tepung ketan menjadi ide jualan cemilan rasa manis dan gurih yang renyah, cocok sekali menjadi isian toples.
by Risqi Nurtyas Sri Wikanti