BERITASUKOHARJO.com - Kalau kamu punya stok ayam dan telur di rumah, kamu bisa coba resep lauk makan irit minyak datu ini.
Jadi, untuk kamu yang bosan dengan olahan ayam yang digoreng, ingin makan lebih sehat, ataupun ingin irit minyak, silahkan coba olahan rolade ayam kukus ini.
Dengan resep ini, kamu bisa membuat olahan daging ayan dan telur berupa rolade ayam yang gurih walaupun tanpa digoreng.
Baca Juga: Resep Sup Ayam dengan Kuah Segar dan Beningnya Ini Bikin Ketagihan, Super Praktis dan Ekonomis
Selain gurih dan irit minyak, rolade ayam ini juga harum karena dikukus dengan daun pisang.
Langsung saja simak resep olahan daging ayam dan telur berapa rolade ayam berikut ini sebagaimana BeritaSukoharjo.com rangkum dari kanal YouTube Cooking with Hel.
Bahan-bahan:
- ayam fillet 300 gram
- bawang putih 3 siung
- wortel parut secukupnya
- daun bawang secukupnya
- telur 1 butir
- garam ½ sdt
- lada ¼ sdt
- gula ½ sdt
- pala bubuk ¼ sdt
- kaldu ayam ½ sdt
- tepung tapioka 3 sdm
Bahan kulit:
- telur 3 butir
- air 2 sdm
- tepung tapioka 2 sdm
- garam ¼ sdt
- lada ¼ sdt
Cara membuat:
1. Campurkan daging ayam dan bawang putih ke dalam chopper atau blender dan haluskan. Pindahkan ke dalam wadah.
Baca Juga: Masak Kilat Resep Bihun Goreng Kecap, Rasanya Super Enak dan Cocok Dimasak Sehari-Hari
2. Parut memanjang wortel, lalu iris tipis daun bawang. Masukkan ke dalam wadah berisi daging ayam halus.
3. Pecahkan satu butir telur, lalu tambahkan garam, lada bubuk, gula pasir, kaldu ayam, pala bubuk, dan tepung tapioka. Aduk rata. Sisihkan.
4. Untuk membuat kulit, pecahkan tiga butir telur, beri dua sendok makan air, tepung tapioka, garam, dan lada. Aduk rata.
5. Siapkan teflon anti lengket dan panaskan dengan api kecil. Setelah panas, tuang satu per tiga adonan kulit. Diamkan hingga kulit padat, lalu segera angkat.
6. Tuang adonan kulit dan masak kembali dengan cara yang sama sampai habis.
7. Ambil satu lembang daun pisang yang sudah dipotong cukup besar sebagai alas daun pisang. Letakkan satu lembar kulit rolade di atas daun pisang.
Baca Juga: Sayur Tauge Tahu, Menu Sehat Bahan Murah Meriah untuk Makan Siang, Resep Lezat Buat Ketagihan
8. Beri adonan ayam secukupnya dan ratakan di seluruh permukaan kulit rolade. Setelah rata, lipat bagian kanan dan kirinya sedikit dan gulung sambil dipadatkan.
9. Setelah rolade terbentuk, bungkus rolade dengan daun pisang dengan cara digulung.
10. Siapkan kukusan, masukkan rolade ayam ke dalam kukusan. Kukus selama 45 menit. Tidak perlu panaskan kukusan terlebih dahulu sebelumnya.
11. Setelah matang, buka bungkus daun pisang dan potong rolade sesuai selera.
12. Nah, rolade ayam bisa langsung disantap. Namun, jika kamu lebih suka digoreng, bisa menggoreng rolade ayam terlebih dahulu.
Selain disantap langsung setelah dikukus, rolade ayam juga enak dimasak sebagai bahan tambahan sup.
Selamat mencoba dan menikmati rolade ayam kukus yang gurih dan irit minyak ini.***
Resep olahan ayam dan telur berupa rolade kukus yang tetap gurih meskipun tanpa digoreng. Cocok untuk kamu yang ingin irit minyak.
by Sekar Widyaningrum