BERITASUKOHARJO.com - Cuma modal murah dari tape singkong, ternyata bisa dijadikan cemilan mewah dan legit untuk isi snack box. Namanya adalah kue proll tape keju yang sangat praktis.
Dengan modal tape singkong tak sampai harga Rp10 ribu, kamu bisa mempraktikkan resep kue proll tape keju yang ternyata bisa dibuat tanpa mixer. Jadi, praktis dan mudah untuk dibuat.
Untuk resep kue proll tape keju keju ini, bahan-bahan lainnya juga sangat murah. Sehingga kamu harus bersiap mendapat pertanyaan bagaimana bisa membuat snack box mewah hanya dengan modal sedikit.
Berikut adalah resep kue proll tape keju dari modal murah bisa menjadi cemilan legit dan mewah untuk snack box, sangat praktis dan dibuat tanpa mixer.
BeritaSukoharjo.com sudah merangkum seluruh bahan-bahan dan cara pembuatannya dari kanal YouTube tri pujis. Simak di bawah ini!
Bahan-bahan:
400 gr tape singkong
4 butir telur
100 gr gula
1/2 sdt garam
100 gr tepung terigu
100 ml susu
Secukupnya pasta vanilla
100 gr margarin cair
150 gr keju parut
Baca Juga: Modal 3 Lembar Roti Tawar Jadi Puding Karamel Mewah 1 Loyang Full, Simak Resep Lengkapnya di Sini
Cara membuat:
1. Siapkan bahan-bahan untuk membuat proll tape keju, ambil tape singkong lalu buang sumbu bagian tengahnya. Lumatkan tape singkong sampai halus.
2. Kemudian, pecahkan empat butir telur ke dalam sebuah mangkok. Tambahkan 100 gram gula dan kocok sampai rata dan gulanya larut.
3. Setelah itu, masukkan setengah sendok teh garam dan ayak 100 gram tepung terigu ke dalam kocokan telur. Aduk semua bahan sampai rata.
4. Tambahkan 100 ml susu, aduk rata kembali. Kemudian, masukkan tape singkong yang sudah dihaluskan tadi secara bertahap sambil diaduk-aduk sampai tercampur rata.
5. Kemudian, masukkan pasta vanilla secukupnya. Aduk rata lagi. Lalu, tuangkan 100 gram margarin cair dengan suhu ruang. Aduk kembali sampai tercampur rata.
6. Persiapkan sebuah loyang dengan ukuran 18 x 18 cm (kalau tak punya bisa pakai lainnya). Lapisi dengan kertas roti lalu tuangkan adonan ke dalam loyang.
7. Hentak-hentakkan dan goyang loyangnya supaya bisa rata permukaannya. Kemudian, taburi dengan 150 gram keju parut hingga merata.
8. Panaskan oven terlebih dahulu selama 10 menit, lalu panggang adonan proll tape keju selama sekitar 45 hingga 50 menit dengan suhu 165 derajat Celcius.
9. Jika sudah matang kuenya, keluarkan dari dalam oven. Tunggu sampai agak dingin lalu sisir bagian pinggirannya. Kemudian, keluarkan dari dalam loyang.
10. Buang kertas rotinya lalu potong-potong kue proll tape keju sesuai selera. Jika ingin dijadikan ide jualan snack box, kamu bisa membungkusnya dengan plastik opp.
Pastinya rasa dari kue proll tape keju ini akan sangat enak, manis, legit, dan ada juga gurih dari taburan kejunya. Selamat mencoba!***
Ini dia resep kue proll tape keju dari modal murah bisa dijadikan cemilan mewah dan legit dibuatnya tanpa mixer. Bisa jadi snack box juga.
by Risqi Nurtyas Sri Wikanti