Enaknya Resep Martabak Manis Mini yang Mudah Dibuat Ini, Cocok Jadi Ide Jualan atau Isian Snack Box

Begini cara mudah membuat resep martabak manis mini yang enak dan legit, cemilan ini cocok jadi isian snack box atau jadi ide jualan.

by Risqi Nurtyas Sri Wikanti

BERITASUKOHARJO.com – Bingung untuk ide jualan? Kamu bisa coba resep martabak manis mini yang enak dan mudah dibuat satu ini, dijamin cocok untuk kamu yang baru mulai bisnis rumahan.

Karena resep martabak manis mini ini cocok untuk ide jualan, cemilan satu ini tentunya juga bisa untuk dijadikan ide snack box, pasti untung banyak!

Bila kamu tertarik untuk mencoba resep martabak manis mini ini, simak artikel berikut sampai selesai ya!

Langsung saja, ini dia resep martabak manis mini, cemilan enak dan mudah dibuat, cocok untuk ide jualan atau isian snack box, BeritaSukoharjo.com sudah rangkum dari kanal YouTube Dapurnya mira.

Baca Juga: Modalnya Murah tapi Rasa dan Bentuk Mewah Banget, Olah Singkong Jadi Cemilan Ide Jualan 5 Bahan Super Enak Ini

Bahan-bahan:

1. 250 gram tepung terigu

2. 50 gram gula pasir

3. 1 sdm susu bubuk

4. 1/2 sdt ragi instan

5. 300 ml air

6. 1 butir telur (kocok lepas)

7. 2 sdm margarin (dicairkan)

8. 1/4 sdt soda kue

9. 1/4 sdt vanili bubuk/ vanilla cair

Baca Juga: Ide Jualan Ini Bikin Kantong Tebal, Cemilan Renyah Isiannya Mantap, Enak Banget! Pantas Selalu Ludes Diserbu

Langkah-langkah:

1. Pertama, kita siapkan teflon anti lengket, masukkan margarin dan panaskan teflon dengan api kecil hingga margarin mencair, sisihkan.

2. Selesai mencairkan margarin, siapkan wadah, masukkan tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, dan ragi instan, aduk hingga semua bahan kering tadi tercampur rata.

3. Jika sudah rata, tuang air secara bertahap, pastikan tidak ada tepung yang masih menggumpal atau menggerindil.

4. Tutup adonan dengan kain bersih atau serbet selama 40 menit, biarkan adonan agar mengembang.

Baca Juga: Resep Seblak Cilok Pedas dan Gurih, Cocok untuk Cemilan Saat Cuaca Panas di Siang Hari, Bikin Ketagihan Terus

5. Sambil menunggu, pecahkan telur ke dalam wadah kecil, kocok lepas lalu tuang ke dalam adonan yang sudah mulai mengembang, aduk rata.

6. Tambah dengan margarin yang sudah dicairkan di awal tadi, aduk rata dan pastikan tidak ada yang mengendap di bagian bawah adonan.

7. Jika sudah, masukkan soda kue dan vanili bubuk, aduk rata dan tutup kembali dengan serbet selama 50 menit.

8. Sambil menunggu, siapkan cetakan kue lumpur, olesi permukaannya dengan minyak goreng atau margarin tipis-tipis.

Baca Juga: Cemilan Tahu Krispi Jadi Ide Jualan yang Menguntungkan dengan Modal Sedikit, Cocok Jadi Isian Snack Box

9. Setelah 50 menit, buka serbet atau tutup adonan tadi, aduk untuk menghilangkan buih.

10. Tuang adonan hingga sekitar dua pertiga bagian cetakan kue lumpur, masak dengan api kecil hingga pinggiran kering dan bagian tengah mulai bersarang.

11. Tabur dengan sedikit gula pasir di atasnya, tutup cetakan selama lima menit, lalu oles dengan margarin tipis-tipis di atas permukaannya.

Baca Juga: Resep Masakan Ekonomis, Tumis Tahu Kacang Panjang Super Enak Anti Ribet, Bikin Sekeluarga Kenyang dan Lahap

12. Kemudian angkat dan beri topping meses coklat dan parutan keju secukupnya.

13. Martabak manis mini siap untuk segera dihidangkan atau dibungkus untuk dijual.

Demikian tadi cara mudah membuat resep cemilan martabak manis mini yang enak, cemilan ini sangat cocok jadi ide jualan atau isian snack box karena modalnya sangat ekonomis dan bisa menghasilkan untung yang banyak. Selamat mencoba ya!***

Author : Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.