BERITASUKOHARJO.com - Akhir pekan tentunya adalah momen untuk berkumpul bersama keluarga tercinta sambil menyantap cemilan enak.
Kebetulan, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep cemilan simple nan enak yang hanya terbuat dari lima bahan.
Eits, meski simple dan irit bahan, tetapi rasa cemilan satu ini enak banget, lho! Apalagi teksturnya renyah di luar dan lembut di dalam. Dijamin keluarga pasti suka!
Penasaran bagaimana cara membuatnya? Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Pojok Ceu Inday.
Bahan-Bahan:
250 gr ubi jalar
1 butir telur
2-3 sdm gula pasir
5 sdm tepung terigu
10 sdm tepung tapioka
2 sdm air
Cara Membuat:
1. Siapkan 250 gram ubi jalar, kupas kulitnya, lalu cuci hingga bersih. Kemudian, potong-potong.
2. Setelah itu, siapkan dan panaskan kukusan.
3. Setelah kukusannya panas, masukkan ubi jalar tadi dan kukus hingga empuk.
4. Setelah ubi empuk, siapkan wadah dan masukkan ubi tadi ke dalamnya.
Baca Juga: Resep Cemilan Mewah Harga Murah Meriah, Martabak Lenggang Anti Gagal Cocok untuk Ide Jualan
5. Kemudian, haluskan ubi menggunakan ulekan atau semacamnya.
6. Setelah halus, masukkan 1 butir telur dan 2-3 sendok makan gula pasir. Aduk rata.
7. Setelah itu, masukkan juga 5 sendok makan tepung terigu dan 10 sendok makan tepung tapioka. Aduk-aduk lagi sebentar.
8. Lalu, lanjut uleni dengan tangan dan tambahkan 2 sendok makan air secara bertahap sambil terus diuleni hingga adonannya kalis.
9. Setelah adonannya kalis, ambil sedikit adonan, kemudian bentuk memanjang atau sesuai selera. Lakukan sampai habis.
10. Setelah semuanya selesai, siapkan teflon dan panaskan minyak secukupnya.
11. Setelah minyaknya panas, masukkan adonan tadi dan goreng dengan api sedang cenderung kecil hingga berwarna cokelat keemasan sambil sesekali diaduk agar matang merata.
12. Setelah berwarna cokelat keemasan, angkat dan tiriskan.
13. Sajikan.
Selamat mencoba! ***
Hah? Serius cuma 5 bahan, tapi bisa seenak ini? Sini, sini, merapat. Kita bongkar resep cemilan favorit keluarga berikut. Enak banget, lho!
by Nurulfitriana Ramadhani