Padahal Cuma Tahu, Tapi Kalau Dimasak Jadi Menu Harian dengan Resep Ini, Pasti Semua Suka karena Rasanya Enak

Berikut resep menu harian tumis tahu yang enak dan membuatnya sangat mudah, pasti semua suka dengan menu ini. Yuk cobain!

by Anggita Kusmadewi

BERITASUKOHARJO.com – Hanya dengan modal tahu saja, kamu bisa membuat menu harian yang enak dan mudah lho.

Kamu bisa simak resep menu tumis tahu yang sederhana ini dan juga mencobanya sendiri, dijamin enak dan pasti semua anggota keluarga suka.

Apalagi jika menu harian tahu ini disajikan selagi hangat dengan nasi dan lauk lainnya, sehingga kamu harus sering membuat menu tahu ini di rumah.

Berikut resep dan cara membuat tumis tahu untuk menu harian keluarga, yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube tri pujis.

Baca Juga: Modal Kelapa Parut dan Gula Merah Bisa Jadi Ide Jualan Menguntungkan, Namanya Kue Awug yang Gurih dan Legit

Bahan-bahan:

2 buah tahu kotak

3 siung bawang merah

2 siung bawang putih

5 buah cabai merah keriting

2 buah tomat

Minyak secukupnya

5 buah cabai hijau besar

100 gram jamur kancing

1 sdm saus tiram

½ sdt gula pasir

Lada bubuk

Kaldu bubuk

Garam secukupnya

300 ml air

Baca Juga: Cara Mudah Masak Singkong Jadi Perkedel, Lembut di Dalam Krispi di Luar, Tidak Kalah Enak dari Kentang!

Berikut cara membuat tumis tahu yang enak:

1. Siapkan blender, lalu masukkan 3 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 5 buah cabai merah keriting, 2 buah tomat, dan secukupnya minyak goreng.

2. Blender semua bahan tersebut sampai menjadi halus dan tercampur rata, lalu sisihkan terlebih dahulu ke dalam wadah.

3. Siapkan 5 buah cabai hijau besar, lalu belah menjadi dua bagian dan potong-potong, lalu sisihkan sementara.

4. Potong menjadi dua bagian 100 gram jamur kancing, lalu potong-potong kotak 2 buah tahu putih, sisihkan juga.

5. Siapkan teflon dan beri sedikit minyak goreng, lalu panaskan.

6. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi, aduk-aduk rata dan tumis sampai matang dan mengeluarkan aroma harum.

7. Setelah harum, masukkan air matang sebanyak 300 ml, lalu aduk-aduk rata.

Baca Juga: Sulap Kulit Lumpia dan Bihun Jadi Cemilan Gurih dan Renyah, Ide Jualan Laris Manis Dijamin Ludes Seketika!

8. Tambahkan 1 sdm saus tiram, ½ sdt gula pasir, sejumput garam, lada bubuk, dan kaldu bubuk, aduk-aduk sampai tercampur rata dan masak sampai kuahnya mendidih.

9. Masukkan potongan tahu, aduk-aduk rata dan biarkan sampai matang, meresap, dan mendidih.

10. Setelah kuahnya mendidih, masukkan potongan cabai hijau besar, masak beberapa saat.

11. Masukkan potongan jamur kancing, aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbu dan bahan lainnya.

12. Masak tahu dan jamur sampai matang dan bumbunya meresap.

13. Cicipi dan koreksi rasa dari tumis tahu jamur ini, jika ada yang masih kurang bisa ditambahkan lagi bumbunya.

14. Setelah matang dan rasa tumis tahu sudah pas, matikan api kompor.

15. Angkat dan sajikan tumis tahu di atas piring saji, lalu siap untuk dinikmati.

Selamat mencoba. ***

Author : Anggita Kusmadewi

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.