BERITASUKOHARJO.com - Sedang cari resep kue kekinian yang tampilannya cantik? Sepertinya resep kue manja ini cocok untuk kamu buat.
Eits ini bukan martabak mini atau dorayaki ya, tampilan boleh sama tapi rasa beda, dengan ikuti resep ini, kamu hasilkan cemilan yang lembut, enak dan lumer.
Selain jadi cemilan untuk keluarga di rumah, resep kue manja ini juga cocok untuk ide jualan kekinian, dijamin ramai pembeli.
Penasaran dengan resep kue manja yang cantik ini? Simak resep ini sampai selesai agar kamu bisa sajikan cemilan yang cantik mudah dibuat.
Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Nana's, berikut resep kue manja yang lembut, enak dan lumer.
Bahan
150 gr tepung terigu pro sedang
1 butir telur
2 sdm gula pasir
2 sdm minyak sayur
250 ml air matang suhu ruang
½ sdt garam
½ sdt baking powder
½ sdt baking soda
Secukupnya pasta pandan
Cara membuat:
1. Siapkan wadah, masukan 2 sdm gula pasir, ¼ sdm garam dan 1 butir telur, kemudian kocok lepas menggunakan whisk, kocok hingga gula larut.
2. Setelah gula larut, masukkan 150 gr tepung terigu, ½ sdt baking soda dan ½ sdt baking powder, lalu aduk menggunakan whisk hingga tercampur rata.
3. Kemudian, lanjut tuang 250 ml air secara bertahap, aduk kembali menggunakan whisk hingga adonan halus atau tidak ada yang bergerindil.
4. Setelah adonan halus, tuang 2 sdm minyak goreng dan sedikit pasta pandan, lalu aduk kembali hingga menggunakan whisk hingga tercampur rata, pastikan tidak ada minyak yang mengendap.
5. Lalu, panaskan teflon anti lengket jika tidak ada gunakan teflon yang sudah diolesi dengan margarin atau minyak goreng.
6. Setelah teflon panas, tuang 1 sendok sayur adonan secara perlahan membentuk bulat, masak dengan api sedang hingga adonan bagian kering dan bagian atas berongga.
7. Setelah adonan kue kering dan berongga, angkat dan tiriskan, lanjut ulangi proses yang sama hingga adonan kue habis.
8. Selagi kue panas, olesi bagian tengahnya dengan selai coklat atau topping sesuai selera, kemudian rekatkan bagian ujungnya membentuk lipatan atau gulungan. Lakukan hingga selesai.
9. Siapkan piring saji, pindahkan kue manja ke dalam piring lalu hidangkan dan siap dinikmati.
Itulah resep kue manja yang tampilannya cantik, cocok untuk cemilan sekaligus ide jualan kekinian. Selamat mencoba dan selamat memasak! ***
Resep kue manja yang lembut, enak dan lumer. Cemilan kekinian yang cantik dan cocok jadi ide jualan, bukan martabak bukan dorayaki.
by Klara Delviyana