BERITASUKOHARJO.com – Bingung cari resep ide jualan cemilan untuk menambah pemasukan? Kamu harus simak artikel resep cemilan berikut ini.
Salah satu resep cemilan yang bisa kamu coba buat untuk ide jualan adalah olahan tahu dan tauge, kedua bahan ini bisa dibuat menjadi gehu pedas Bandung.
Dijamin dengan resep gehu pedas Bandung ini pasti banyak yang suka dan beli, karena rasanya yang gurih dan teksturnya yang garing.
Jika kamu tertarik untuk mencobanya, kamu bisa simak resep dan cara membuat cemilan gehu pedas Bandung berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Wais Alqorni.
Baca Juga: Resep Sayur Tahu Tauge yang Segar dan Bikin Nagih, Cocok untuk Ide Menu Makan Siang, Wajib Coba!
Bahan-bahan:
10 buah tahu goreng
½ buah kol
Tauge
20 gram cabe kering
30 buah cabe rawit
6 siung bawang putih
220 gram tepung terigu protein rendah
20 gram tepung beras
10 gram tepung tapioka
2 bungkus bawang putih bubuk
½ sdt merica
Kaldu ayam bubuk
Garam
Minyak goreng
Baca Juga: Jangan Digoreng Terus, Coba Tempe Dimasak Begini, Bumbunya Meresap hingga ke Dalam, Enak Banget!
Berikut cara mengolah tahu dan tauge jadi gehu pedas Bandung:
1. Siapkan sebuah panci, lalu masukkan 20 gram cabe kering, 30 buah cabe rawit, dan 6 siung bawang putih.
2. Tuang air secukupnya ke dalam panci, lalu masak dan rebus bahan-bahan tersebut sampai layu.
3. Setelah airnya mendidih dan semua bahan sudah layu, angkat dan tiriskan terlebih dahulu ke dalam wadah.
4. Iris-iris tipis ½ buah kol, lalu sisihkan terlebih dahulu ke dalam wadah.
5. Siapkan wadah, masukkan 220 gram tepung terigu protein rendah, 20 gram tepung beras, dan 10 gram tepung tapioka.
6. Tambahkan ke dalam adonan 2 bungkus bawang putih bubuk, lalu merica bubuk, kaldu ayam, dan garam secukupnya, kemudian aduk-aduk sampai semua bahan tercampur rata.
Baca Juga: Telur Ceplok dan Tahu Dimasak dengan Kuah Kecap Pedas Jadi Lauk Makan Spesial, Sederhana tapi Mewah
7. Tuang air 350 ml ke dalam adonan tepung tersebut secara bertahap sambil terus diaduk hingga tercampur rata dan tidak ada tepung yang menggerindil.
8. Setelah adonan tepung tercampur rata, lalu masukkan atau simpan adonan tersebut ke dalam kulkas dan diamkan selama kurang lebih satu jam.
9. Buat bahan isian tahu, siapkan wajan dan tuang minyak goreng secukupnya, kemudian panaskan.
10. Setelah panas, masukkan sambal atau cabe yang sudah dihaluskan, lalu aduk-aduk sampai bau langunya hilang.
11. Masukkan kaldu ayam, gula pasir, dan garam secukupnya, aduk-aduk sampai bumbunya tanak.
12. Setelah itu, masukkan irisan kol, lalu aduk-aduk sampai tercampur merata dengan bumbu tersebut.
13. Setelah tercampur rata, masukkan tauge, aduk-aduk kembali sampai semua bahan tercampur rata.
14. Setelah matang, angkat tumisan dan tiriskan ke dalam wadah.
15. Siapkan tahu, lalu belah bagian tengahnya, kemudian isi dengan tumisan kol dan tauge tadi secukupnya, sisihkan.
16. Keluarkan adonan tepung dari dalam kulkas, lalu celupkan tahu ke dalam adonan tersebut.
17. Panaskan minyak goreng, masukkan adonan gehu ke dalam wajan, lalu goreng hingga matang dan garing.
18. Setelah matang, angkat dan sajikan gehu pedas bandung di atas piring saji.
Selamat mencoba. ***
Berikut resep olahan tahu dan tauge jadi cemilan gehu pedas Bandung, dijamin gurih dan garing, bisa untuk ide jualan, pasti langsung diserbu
by Anggita Kusmadewi