10 Manfaat Dahsyat Air Kelapa Muda, No 3 dan 8, Mampu Mengatasi Hipertensi dan Diabetes

10 manfaat dahsyat air kelapa untuk kesehatan Anda. Air kelapa muda adalah buah yang dikenal memiliki nutrisi yang tinggi.

by Klara Delviyana

BERITASUKOHARJO.com - Air kelapa dikenal sebagai buah yang memiliki segudang manfaat.

Air kelapa kaya nutrisi karena mengandung banyak vitamin dan mineral yang sangat baik untuk kesehatan.

Air kelapa muda setidaknya mengandung 94 air dan hanya sedikit lemak, hal ini berbeda dengan santan yang kandungan airnya hanya 50% dan banyak mengandung lemak.

Air kelapa muda sangat cocok dikonsumsi saat beraktifitas berat dan banyak mengeluarkan keringat.

Air kelapa muda juga dikenal mengandung banyak karbohidrat dalam bentuk elektrolit dan gula yang sangat mudah dicerna tubuh.

Baca Juga: Ide Jualan Kekinian dari Pisang yang Enak Banget, Renyah di Luar Lembut di Dalam, Bisa Raih Untung Jutaan!

Air kelapa memiliki kalori dan natrium yang sangat rendah, dan mengandung kalium yang tinggi daripada minuman olahraga, bahkan lebih tinggi jika dibandingkan Anda memakan 4 buah pisang.

Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah merangkum dari kanal YouTube Kunci Sehat, 10 manfaat dahsyat air kelapa untuk kesehatan Anda.

1. Sangat Baik Untuk Pencernaan

Air kelapa muda bisa mengatasi berbagai masalah pencernaan.

Air kelapa muda juga sangat berguna saat Anda terkena diare, karena mampu menggantikan cairan yang hilang.

Ini disebabkan karena dalam air kelapa muda terkandung asam amino, enzim, mineral, dan asam lemak.

Dengan mengkonsumsi air kelapa secara rutin, masalah pencernaan Anda akan kembali normal.

Baca Juga: Modal Roti Tawar dan Milo Jadi Cemilan Semewah Ini, Harga Ekonomis Rasa Sultan, Perut Senang Dompet pun Riang!

2. Dapat Menghilangkan Dehidrasi

Air kelapa muda sangat baik dikonsumsi karena kandungan cairannya banyak memiliki kesamaan dengan cairan dalam tubuh kita.

Air kelapa juga sangat mudah untuk diserap oleh tubuh, dan mengandung cairan elektrolit yang tinggi.

Dengan demikian air kelapa dapat dengan cepat menggantikan cairan tubuh yang hilang setelah berolahraga atau melakukan aktifitas fisik yang berat.

Air kelapa juga mengandung potasium yang berguna untuk menjaga tekanan air dalam sel dan di dalam darah.

3. Mampu Mengontrol Tekanan Darah

Air kelapa muda dapat membantu menurunkan resiko terbentuknya gumpalan darah pada pembuluh darah.

Air kelapa muda ternyata juga mampu membantu menurunkan tekanan darah karena kandungan kalium yang tinggi dan natrium yang rendah dalam cairannya.

Sebuah penelitian membuktikan bahwa hasil observasi pada penderita tekanan darah tinggi, dengan mengkonsumsi air kelapa secara rutin menunjukkan bahwa tekanan darah tinggi mereka rata-rata menurun.

Baca Juga: Cuma 3 Bahan Jadi Cemilan Terenak, Resep Roti Goreng Isi Pisang Coklat dengan Langkah Paling Mudah

4. Menurunkan Berat Badan

Bagi kamu yang merasa obesitas atau yang hanya ingin menurunkan berat badan untuk mencapai tubuh ideal, minum air kelapa adalah solusi tepat.

Air kelapa memiliki kandungan lemak, kadar gula, dan kalori yang sangat rendah, serta mampu menahan dan mengontrol nafsu makan.

Dengan air kelapa Anda tak perlu lagi mengkonsumsi obat-obatan kimia hanya untuk menurunkan berat badan.

5. Menetralisir Racun dalam Tubuh

Dengan kandungan tanin dan antidotum (anti racun) yang tinggi, air kelapa dapat menetralisir racun yang ada di dalam tubuh.

Air kelapa muda juga mengandung enzim yang dapat mengurai sifat racun di dalam tubuh.

6. Mencegah Penuaan Dini

Air kelapa muda memiliki kandungan lemak jenuh yang disebut sebagai likotin atau asam laurat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk proses legurasi dan pembentukan sel kulit serta menghambat terjadinya penuaan pada kulit wajah maupun kulit lainnya.

Baca Juga: Punya Pisang dan Santan? Dibikin Cemilan Ini Aja, Enak dan Segar Banget, lho! Resep Mudah Dijamin Anti Gagal

 Air kelapa muda juga memiliki kandungan sitokinin yang memiliki efek anti penuaan, anti karsinogenik, dan anti trombotik atau anti pembekuan darah.

7. Mengandung Anti Oksidan

Radikal bebas dalam jumlah yang berlebih dapat menyebabkan kerusakan sel dan memicu berbagai penyakit.

Air kelapa muda mengandung antioksidan yang dapat membantu menetralkan stres oksidatif dan radikal bebas yang dapat muncul saat Anda berolahraga terlalu keras.

8. Menurunkan Gula Darah

Air kelapa muda juga berkhasiat untuk penderita Diabetes, karena kandungan magnesium yang membuatnya dapat meningkatkan sensitivitas insulin, sehingga dapat membantu menurunkan kadar gula dalam darah.

Baca Juga: Punya Tahu dan Tauge? Olah dengan Resep Sayur Ini, Rasanya Enak dan Gurih, Pasti Bikin Lahap Makan

9. Mencegah Batu Ginjal

Memenuhi kebutuhan cairan tubuh penting dilakukan untuk mencegah terbentuknya batu ginjal.

Selain mengkonsumsi air putih, ternyata minum air kelapa secara rutin juga akan dapat membantu menjaga ginjal Anda agar tetap sehat.

Kandungan nutrisi dari air kelapa juga mampu menjaga kesehatan ginjal, hingga dapat berfungsi dengan baik.

10. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Selain rajin berolahraga, mengkonsumsi air kelapa ternyata juga bisa menjaga kesehatan jantung.

Kandungan berbagai nutrisi dan  vitamin yang terkandung dalam air kelapa sangat dibutuhkan oleh tubuh kita.

Dalam sebuah penelitian didapatkan hasil bahwa mengkonsumsi air kelapa muda dapat menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida di dalam darah, serta dapat menurunkan perlemakan hati.

***

Author : Klara Delviyana

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.