BERITASUKOHARJO.com - Di rumah ada pisang menganggur? Tambahkan saja dengan sebungkus milo, jadi cemilan yang renyah dan manis.
Membuatnya mudah hanya campur dan aduk-aduk pisang dengan bubuk milo sebagai bahan dasar, jadilah cemilan yang enak dan nagih, awas jadi rebutan.
Resep cemilan dari pisang dan milo ini bisa juga untuk ide jualan ekonomis, jual di rumah saja pasti jadi jajanan favorit anak-anak.
Selain mudah dibuat cemilan ini hanya menggunakan bahan-bahan sederhana, dijamin bisa jadi cemilan manis favoritmu.
Penasaran dengan resep olahan pisang dicampur sebungkus milo yang enak ini? Simak sampai artikel ini selesai ya.
Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Vivi veronica, berikut resep cemilan dari pisang dan milo.
Bahan:
5 buah pisang
1 sachet milo bubuk uk 22 gr
2 sdm gula pasir (boleh di skip)
Cara membuat:
1. Siapkan 5 buah pisang, kupas kulitnya lalu taruh dalam wadah tahan panas.
2. Setelah itu, siapkan kukusan, isi dengan air, masak hingga mendidih dan beruap, lalu masukkan pisang ke dalam kukusan, kukus selama 10-15 menit.
3. Setelah 10-15 menit, angkat pisang dari kukusan, matikan api kompor dan selagi pisang panas haluskan menggunakan alat pelumat atau bisa gunakan garpu.
Jika teman-teman menggunakan pisang yang sudah kematangan tidak perlu mengukus pisang, bisa langsung digunakan.
4. Setelah pisang dihaluskan, tambahkan 1 sachet milo bubuk uk 22 gr dan 2 sdm gula pasir, aduk hingga bahan tercampur rata.
Jika teman-teman menggunakan pisang yang sudah kematangan atau pisang yang rasanya sudah manis bisa di skip penambahan gula pasir ini, cukup gunakan pisang dan milo saja.
5. Lanjut siapkan piping bag atau plastik segitiga, lalu masukkan adonan pisang milo ke dalam piping bag dan gunting bagian ujungnya sedikit.
6. Siapkan wajan atau teflon, panaskan minyak untuk menggoreng lalu masukkan adonan pisang milo, tekan-tekan lalu gunting sesuai selera. Lakukan hingga adonan habis.
7. Goreng stik pisang milo menggunakan api sedang, masak hingga tekstur keras atau berwarna coklat tua, jangan lupa dibalik, masak hingga matang merata.
8. Siapkan piring saji, pindahkan stik pisang milo lalu hidangkan dan siap dinikmati. Bisa kamu tambahkan selai coklat agar lebih nikmat.
Selamat mencoba dan selamat memasak teman-teman! ***
Resep olahan pisang dan milo, jadi cemilan yang enak, renyah dan lumer, mudah dibuat cukup gunakan bahan sederhana, pasti jadi rebutan!
by Klara Delviyana