Resep Tumis Tahu Pakcoy Saus Tiram, Menu Masakan Praktis dan Murah Meriah dengan Rasa yang Enak!

Resep tumis tahu pakcoy saus tiram yang murah meriah tapi rasanya enak banget, membuatnya praktis tinggal iris-iris bumbu.

by Klara Delviyana

BERITASUKOHARJO.com - Pagi-pagi paling dicari menu makan yang praktis dan terpenting rasanya harus enak.

Nah, salah satunya adalah tumis tahu pakcoy saus tiram, kuahnya gurih manis menggugah selera dan bikin boros nasi.

Selain praktis dibuat, bahan dari resep tumis tahu pakcoy saus tiram murah meriah tapi dijamin rasanya enak banget.

Untuk kamu yang buru-buru, bisa banget buat resep tumis tahu pakcoy saus tiram karena hanya perlu mengiris-iris bumbu lalu tumis dan jadilah menu murah meriah yang enak.

Baca Juga: Olah Sawi dan Telur dengan Resep Tumis Ini, Menu Harian Sederhana Enak, Praktis, dan Bergizi Tinggi!

Yuk, langsung saja cobain resep tumis tahu pakcoy saus tiram yang telah BeritaSukoharjo.com rangkum dari kanal YouTube MONGGO DIORDER.

Bahan:

450 gram tahu/2 potong
5 batang pakcoy
3 cabe merah besar/cabe keriting
3 siung bawang putih
1/2 siung bombay
2 siung bawang merah
2 sdm saus tiram
1 sdt kaldu bubuk
1 sdm kecap manis
1/2 sdt gula
1/2 sdt maizena, larutkan dengan 3 sdm air
100 ml air

Baca Juga: Resep Mengolah Ayam Jadi Menu Harian yang Enak dan Nikmat Gak Habis-Habis, Wajib Coba!

Cara membuat:

1. Siapkan 450 gram tahu/2 potong, potong kotak atau sesuai selera, sisihkan.

2. Siapka 5 batang pakcoy, buang bagian ujungnya, lalu pisah-pisahkan pakcoy, kemudian rendam di air garam beberapa saat.

3. Siapkan 1/2 siung bombay, bagi menjadi 4 bagian, lalu iris dadu, sisihkan.

4. Siapkan 3 cabe merah besar/cabe keriting, iris serong, sisihkan.

5. Siapkan 3 siung bawang putih, geprek lalu iris cincang kasar, sisihkan.

6. Siapkan 2 siung bawang merah, iris tipis, sisihkan.

Baca Juga: Resep Ayam Kecap Manis Gurih, Olahan Ayam dengan Bumbu Beda dari Biasanya, Pasti Enak!

7. Setelah 3-5 menit, keluarkan pakcoy, buang airnya, tiriskan, lalu potong menjadi dua bagian.

8. Siapkan wajan, panaskan minyak untuk menumis, lalu masukkan tahu yang sudah dipotong kotak, sesekali diaduk, masak hingga berwarna kecoklatan, angkat dan tiriskan.

9. Setelah itu, masukkan bawang putih, bawang merah, dan bawang bombay, tumis hingga harum.

10. Kemudian tambahkan batang packoy dan irisan cabai merah, lalu tumis hingga layu baru masukkan tahu, aduk-aduk.

11. Tambahkan 100 ml air 2 sdm saus tiram, 1 sdt kaldu bubuk, 1 sdm kecap manis dan 1/2 sdt gula, aduk-aduk baru masukkan daun packoy aduk-aduk lagi tumis hingga layu.

12. Terakhir, masukkan 1/2 sdt maizena yang dilarutkan dengan 3 sdm air, aduk-aduk sebentar, koreksi rasa, setelah sesuai selera matikan api kompor dan sajikan.

Selamat memasak dan selamat menikmati!***

Author : Klara Delviyana

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.