BERITASUKOHARJO.com - Kalau kamu sedang mencari inspirasi cemilan kekinian untuk ide jualan yang sedikit saingan, kamu bisa coba resep cemilan hasil olahan pisang dan telur berikut ini.
Pasalnya, hanya 5 bahan, kamu bisa menghasilkan cemilan kekinian dengan tampilan menggugah selera dan tentu saja rasanya enak.
Cara membuat cemilan hasil olahan telur dan pisang ini pun sangat mudah dan tak perlu alat seperti mixer atau oven.
Baca Juga: Bukan Penyet Biasa, Bikin Tempe Penyet dengan Resep Ini, Enak dan Beda dari yang Lain
Langsung saja simak resep cemilan hasil olahan pisang dan telur berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Vivi veronica.
Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat cemilan kekinian dari pisang dan telur:
5 buah pisang kepok matang
1 butir telur
Meses secukupnya
Keju parut secukupnya
selai coklat secukupnya
Cara membuat cemilan kekinian hasil olahan pisang dan telur:
1. Ambil pisang, kemudian kupas pisang dari kulitnya. Jika semua pisang sudah dikupas, sisihkan terlebih dahulu.
Baca Juga: Mengenang Gusti Nurul, Sang Maestro Tari Jawa dari Puro Mangkunegaran
2. Siapkan wadah, pecahkan telur dan kocok lepas. Setelah itu, celupkan pisang ke dalam telur dan balurkan hingga merata di seluruh permukaan pisang.
3. Siapkan wajan, beri minyak secukupnya, dan nyalakan api. Masukkan pisang saat minyak sudah panas. Goreng hingga pisang kecokelatan dan telur kering. Jika sudah, angkat dan tiriskan.
4. Setelah pisang dingin atau hangat kuku, iris atau belah bagian tengah pisang, namun jangan sampai terputus. Hanya sampai membentuk potongan pisang yang lebar.
5. Siapkan plastik dan rolling pin atau gelas jika tidak punya, kemudian lapisi bagian atas pisang dengan plastik dan gilas pisang sehingga sedikit pipih. Tidak apa jika pisang sedikit pecah.
6. Apabila pisang sudah pipih, taburkan meses atau keju parut sesuai selera pada permukaan pisang. Kemudian gulung pisang sehingga meses atau keju parut terbungkus.
. Ulangi proses memipihkan, mengisi dengan isian berupa meses atau keju parut, dan menggulung pisang pada semua pisang.
8. Setelah itu kamu bisa potong dua pisang atau bisa juga menyajikan tanpa memotongnya.
9. Terakhir, beri selai cokelat pada permukaannya dan beri topping berupa meses atau keju sesuai selera agar terlihat lebih menarik dan menggugah selera.
10. Nah, cemilan kekinian hasil olahan pisang dan telur siap dikemas.
Sebagai saran, taruh masing-masing cemilan ini di atas kertas cup, kemudian dikemas dalam plastik mika sebanyak 4 buah atau sesuai selera.
Demikian resep cemilan kekinian hasil olahan pisang dan telur untuk ide jualan. Pastinya cemilan ini hanya membutuhkan modal yang sedikit.
Selain itu, cemilan ini juga bisa disantap sebagai cemilan anak-anak atau keluarga di rumah.
Tentu saja cemilan dari telur dan pisang ini akan disukai semua orang. Selamat mencoba.***
Resep olahan pisang dan telur jadi cemilan kekinian. Mudah dibuat dan hanya membutuhkan 5 bahan. Cocok untuk ide jualan minim saingan.
by Sekar Widyaningrum