Resep Rahasia Kalio Telur yang Enak dan Gurih, Bikinnya Mudah, Praktis, dan Ekonomis

Berikut resep rahasia kalio telur agar hasilnya enak dan gurih, membuatnya pun sangat mudah, praktis dengan menggunakan bahan yang ekonomis.

by Anggita Kusmadewi

BERITASUKOHARJO.com – Banyak resep yang bisa digunakan untuk membuat sajian dari olahan telur, salah satunya adalah kalio telur.

Sajian kalio telur ini merupakan masakan khas Padang yang resep rahasia masakannya hampir mirip dengan gulai.

Biasanya resep kalio ini menggunakan bahan utama seperti daging sapi, ayam, jeroan sapi, atau telur.

Pada resep rahasia yang akan dibagikan kali ini adalah menggunakan bahan utama telur supaya lebih ekonomis dan juga praktis membuatnya.

Baca Juga: Tips dan Trik Menyimpan Kacang-Kacangan atau Biji-Bijian, Tahan Lama Berbulan-Bulan, Bebas dari Kutu

Tentu cita rasa dari kalio telur ini sangat enak dan gurih, cocok untuk dijadikan teman nasi hangat. Selain itu, membuatnya pun sangat mudah.

Yuk, kita intip resep rahasia dan cara membuat kalio telur berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Indoculinaire Hunter.

Bahan-bahan untuk membuat kalio telur:

12 butir telur rebus

140 gram atau 18 siung bawang merah kecil

4 siung bawang putih besar

5 buah cabe rawit merah

3 cm jahe

3 cm lengkuas

1 sdt kunyit bubuk

4 lembar daun jeruk

Baca Juga: Resep Menu Terong Tahu Tempe Kuah Santan, Masakan ala Ndeso Rasa Kota yang Jadi Favorit Keluarga

1 lembar daun kunyit

1 batang serai

½ sdm gula pasir

200 cc santan kental

Garam sesuai selera

Minyak goreng secukupnya

200 cc air

1 batang daun bawang (optional)

Goreng bawang secukupnya (optional)

Cara membuat kalio telur:

1. Siapkan wajan, beri minyak secukupnya, lalu panaskan.

2. Setelah minyaknya panas, masukkan telur yang sudah direbus sebelumnya.

Baca Juga: Rahasia Membuat Gorengan agar Tidak Bikin Kolestrol Naik, Ngemil Cemilan Lancar Tubuh pun Tetap Sehat!

3. Goreng telur sampai teksturnya sedikit garing dan warnanya kecoklatan dengan menggunakan api sedang.

4. Setelah matang, angkat dan sisihkan di dalam wadah.

5. Masukkan ke dalam blender bahan-bahan seperti bawang merah, bawang putih, jahe, cabe rawit, lengkuas, beri air sedikit atau minyak agar proses penghalusan cepat.

6. Setelah bumbunya halus, tumis di minyak sedikit yang sudah dipanaskan.

7. Aduk-aduk bumbu halus tersebut sampai matang dan mengeluarkan harum.

8. Setelah bumbunya matang, masukkan jahe, lengkuas, daun jeruk, dan daun kunyit, jika tidak ada daun kunyit tidak perlu ditambahkan.

9. Tambahkan serai, kunyit bubuk, gula pasir secukupnya, aduk-aduk bumbu sampai matang.

10. Tambahkan air sebanyak 100 cc, masukkan telur rebus yang sudah digoreng tadi, aduk-aduk kembali.

Baca Juga: Resep Nasi Sarden yang Mudah dan Praktis, Cocok untuk Menu Sarapan Pagi

11. Masukkan santan kental sebanyak 200 cc, lalu api kompor dikecilkan.

12. Tambahkan garam secukupnya, masak telur sampai kuah sedikit menyusut.

13. Cek rasa bumbunya, jika masih kurang bisa ditambahkan lagi bumbunya sesuai selera.

14. Jangan lupa sering diaduk-aduk kuahnya agar santannya tidak pecah.

15. Setelah kuahnya mendidih dan mulai menyusut, matikan api kompor.

16. Angkat dan sajikan kalio telur di atas piring.

Sajian kalio telur siap dihidangkan dan dinikmati, tambah nikmat jika diberi taburan bawang goreng atau daun bawang dan disantap dengan nasi hangat.

Kamu bisa menggunakan resep ini untuk ide menu makan siang atau makan malam di rumah.

Selamat mencoba. ***

Author : Anggita Kusmadewi

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.