BERITASUKOHARJO.com - Bosan dengan olahan singkong yang itu-itu saja hanya digoreng dan direbus? Sepertinya resep bolu singkong kukus ini cocok untuk kamu.
Hanya gunakan dua telur resep ini mampu hasilkan bolu singkong kukus yang cantik, super lembut dan anti gagal, cocok untuk pemula.
Nah, bolu singkong kukus ini bisa kamu sajikan untuk acara-acara istimewa, dijamin semua pada suka.
Jangan khawatir dengan tekstur bolu singkong kukus ini, meski hanya gunakan dua telur tapi tetap lembut, selembut kapas warnanya cantik bak pelangi.
Dengan menyuguhkan bolu singkong kukus ini dijamin tamu merasa istimewa, resep olahan singkong yang biasa-biasa saja jadi luar biasa.
Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Mamike berikut resep lengkap bolu singkong kukus dua telur.
Bahan:
80 gr gula pasir
2 butir telur utuh
1/2 sdt SP
400 gr singkong parut
40 ml santan instan
20 gr tepung terigu protein sedang
40 gr butter/margarin
2 tetes pewarna makanan (coklat, merah, biru, dan hijau)
*ukuran loyang 10x22x7
Baca Juga: Resep Telur Rebus Ala Hotel Bintang Lima, Mudah dan Sederhana, Yuk Cobain!
Cara membuat:
1. Siapkan wadah, masukkan 400 gr singkong parut, lalu peras sarinya, dan saring, sisihkan.
2. Siapkan teflon, masukkan 40 gr butter/margarin, aduk-aduk hingga leleh, sisihkan.
3. Siapkan wadah baru, masukkan 2 butir telur yang sudah dipecahkan, 80 gr gula pasir, dan 1/2 sdt SP lalu aduk menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi hingga putih dan kental berjejak.
4. Setelah adonan telur putih dan kental berjejak, kurangi kecepatan mixer, masukkan singkong parut yang sudah diperas tadi secara bertahap, aduk kembali.
5. Setelah singkong tercampur rata, masukkan 40 ml santan instan aduk kembali menggunakan mixer dengan kecepatan rendah, aduk rata, matikan mixer.
6. Lalu siapkan ayakan, masukkan 20 gr tepung terigu protein sedang dan 40 gr butter yang telah dicairkan, aduk perlahan dengan teknik aduk balik.
7. Bagi adonan menjadi 4 bagian, beri 2 tetes pewarna makanan (coklat, merah, biru, dan hijau) ke dalam adonan, aduk rata.
8. Siapkan loyang ukuran 10x22x7, lapisi dengan kertas roti dan olesi dengan margarin, lalu tuang adonan secara selang-seling sampai loyang penuh, sisihkan.
Baca Juga: Resep Capcay Sayur Pedas Gurih Mantap, Cocok Jadi Menu Makan Malam Sehat Tanpa Nasi, Dijamin Kenyang
9. Siapkan kukusan yang sudah mendidih, pastikan tutup kukusan sudah dilapisi serbet bersih, masukkan loyang berisi adonan bolu singkong, kukus selama 40 menit.
10. Setelah 40 menit atau bolu singkong matang, angkat dan dinginkan, setelah dingin keluarkan dari loyang, potong sesuai selera.
11. Siapkan piring saji, taruh bolu kukus singkong, hidangkan dan siap dinikmati. Selamat mencoba guys!***
Resep bolu singkong kukus, hanya gunakan dua telur hasilnya cantik, super lembut dan anti gagal, cocok disajikan untuk acara istimewa
by Klara Delviyana