Resep Terong Bakar Sambal Lombok Ijo, Pedas dan Nikmatnya Bikin Lahap Makan!

Olahan terong yang dijadikan terong bakar sambal ijo memiliki rasa yang pedas dan nikmat, bikin keluarga kamu lahap makan.

by Nurulfitriana Ramadhani

BERITASUKOHARJO.com- Buat olahan terong yang enak cuma dibakar? Ada resep terbaru untuk mengolah masakan terong yang pedas dan nikmat hanya dibakar saja.

Nama olahan ini adalah terong bakar sambal lombok ijo, dan tentunya resep dan bahan-bahan untuk membuatnya sangat mudah, dijamin bikin keluarga kamu lahap makan.

Menu terong bakar sambal lombok ijo ini sangat cocok untuk sajian menu makan malam yang pedas dan nikmat bikin menggugah selera makan.

Mau tahu bagaimana resep terong bakar sambal lombok ijo ini? Yuk, kita intip resep dan cara membuatnya dalam artikel ini.

Baca Juga: Resep Rahasia Sayur Telur Tempe dan Tauge, Bakal Jadi Menu Favorit dan Irit

BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep dan cara membuat terong bakar sambal lombok ijo yang pedas dan nikmat dari kanal YouTube Ceceromed Kitchen.

Bahan-Bahan:

500 gr terong ungu, setara dengan 2 buah terong
3 buah cabai ijo besar
2 genggam cabai rawit ijo
8 buah cabe rawit merah
6 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah tomat ijo
2 sdm terasi
Minyak goreng secukupnya
1/2 sdm garam halus
1/2 sdm gula pasir
1/2 sdt penyedap rasa

Baca Juga: Tips Memasak Nasi Agar Putih Bersih, Pulen, dan Tidak Mudah Basi Cukup Gunakan 1 Bahan Ini!

Cara Membuat:

1. Bakar 2 buah terong sampai gosong, empuk hingga ke dalam. Angkat dan dinginkan.

2. Iris-iris cabe ijo besar, dan juga 2 buah tomat ijo. Panaskan minyak goreng, kemudian goreng terasi sebentar, angkat dan tiriskan.

3. Kemudian masukkan bahan-bahan sambal, cabe ijo besar, cabai rawit ijo, cabe rawit merah, bawang merah, bawang putih, dan irisan tomat. Goreng hingga layu, angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Resep Rahasia Cemilan Roti Abon Simple, Cocok Jadi Isian Snack Box

4. Siapkan cobek, kemudian masukkan bahan-bahan untuk sambal terong yang telah digoreng, tambahkan garam halus, gula pasir, dan penyedap rasa.

Kemudian uleg hingga halus, jangan lupa koreksi rasa terlebih dahulu agar hasilnya nikmat dan lezat.

5. Buang bagian kulit terong yang gosong, hingga bersih. Kemudian letakkan terong bakar dengan di suwir kasar di atas sambal lombok ijo.

Saatnya terong bakar sambal lombok ijo siap disajikan dan dinikmati keluarga untuk lauk makan dengan nasi hangat-hangat saat makan malam atau untuk sarapan.

Baca Juga: Seusai CFD, Presiden Jokowi Sidak Proyek Gibran Terkait Renovasi Koridor Ngarsopuro, Netizen Kompak Bilang Ini

Akan lebih nikmat lagi apabila terong bakar disajikan dengan lauk kerupuk yang renyah dan gurih.

Mudah sekali bukan, resep dan cara membuat terong bakar sambal lombok ijo ini? Saatnya kamu mencobanya di rumah sebagai sajian untuk lauk keluarga yang bikin lahap makan.

Itulah resep dan cara membuat olahan terong yang dijadikan sebagai lauk pauk keluarga, yaitu terong bakar sambal lombok ijo yang pedas dan nikmat. Selamat mencoba. ***

Author : Nurulfitriana Ramadhani

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.