BERITASUKOHARJO.com - Hari Raya Idul Adha memang telah berlalu beberapa hari lalu, tetapi momen kurban serta beragam menu daging tentu saja belum berakhir.
Ada banyak olahan daging yang bisa menjadi menu utama di rumah bersama keluarga. Namun, bagaimana dengan cemilan?
Apakah bisa daging sisa kurban yang masih ada di kulkas disulap menjadi cemilan gurih super enak?
Siapa sangka, ternyata bisa banget, lho! Sisa daging kurban di kulkas dapat diolah dan dimanfaatkan menjadi cemilan gurih super enak.
Baca Juga: Resep Cireng Isi Ayam Pedas, Cemilan Ringan Bisa Untuk Jualan!
Jadi, selain sebagai lauk dan menu utama, cemilan daging ini juga bisa disantap di kala sedang bersantai bersama orang-orang terkasih.
Penasaran apa saja bahan-bahannya dan bagaimana resep serta cara lengkap membuatnya?
Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkumnya untukmu, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube IFA Cookie.
Baca Juga: Cepat dan Hemat Gas, Simak Cara Rahasia Merebus Daging agar Empuk Sempurna, Tanpa Presto Pula!
Bahan-Bahan:
100 gr daging sapi
Tepung tapioka 150 gr
Tepung terigu 75gr
5 siung bawang putih
Garam 1 sdt
Merica 1 sdt atau secukupnya
3 buah bawang merah diiris dan digoreng
Cara Membuat:
1. Siapkan 100 gr daging sapi, masukkan ke blender atau chopper, haluskan.
2. Ulek bumbu halus yang terdiri dari 5 siung bawang putih, garam 1 sdt, dan merica 1 sdt.
Baca Juga: Resep Tumis Daging Kecap, Enaknya Bisa Habisin Nasi Sebakul
3. Tambahkan bumbu halus yang sudah diulek ke blender bersama daging yang tadi dihaluskan.
4. Masukkan tepung terigu 100 gr. Haluskan dengan blender atau chopper.
5. Jika sudah berbentuk adonan daging, pindahkan ke wadah.
6. Tambahkan bawang goreng secukupnya.
7. Masukkan tepung tapioka 150 gr.
Baca Juga: Resep Puding Karamel Super Lembut, Hidangan Penutup ala Restoran Bintang 5
8. Tambahkan kaldu bubuk (bisa Royco rasa sapi) 1/2 bungkus.
9. Setelah itu, semua bahan dicampur agar merata. Lebih baik pakai tangan.
10. Tambahkan air sedikit demi sedikit agar memudahkan proses saat diuleni dan mudah dibentuk.
11. Bentuk adonan daging panjang-panjang atau sesuai selera. Lakukan hingga adonan habis.
12. Masak air dan setelah mendidih, masukkan adonan daging yang sudah dibentuk. Pastikan air benar-benar mendidih, ya.
13. Setelah matang, angkat, tiriskan, lalu dinginkan dulu.
Baca Juga: Resep Sosis Ayam, Cemilan Frozen Food yang Bisa Menghasilkan Uang
14. Selanjutnya, siapkan telur di sebuah wadah, tambahkan garam secukupnya lalu kocok lepas.
15. Celupkan adonan daging yang sudah direbus ke kocokan telur.
16. Goreng dalam minyak panas hingga berubah warna kecokelatan.
17. Siapkan saus pedas, saus tomat, atau mayonaise sebagai pendamping.
Kini cemilan daging gurih super enak bermodalkan sisa daging kurban di kulkas siap disajikan dan disantap bersama teman, keluarga, atau bahkan pasangan.
Selamat mencoba! ***
Siapa sangka, ternyata sisa daging kurban di kulkas dapat diolah dan dimanfaatkan menjadi cemilan gurih super enak.
by Nurulfitriana Ramadhani