BERITASUKOHARJO.com - Kabar gembira bagi pemburu beasiswa bahwa pendaftaran beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Tahap 2 tahun ini telah resmi dibuka.
Pendaftaran beasiswa LPDP Tahap 2 akan sudah dimulai hari ini, 4 Juli sampai dengan 5 Agustus 2022, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Dilansir BeritaSukoharjo.com dari keterangan resmi LPDP di Jakarta, Senin hari ini, bahwa bagi masyarakat yang ingin mendaftarkan beasiswa LPDP Tahap 2, mereka dapat mengakses informasi dan panduan resmi pada laman www.lpdp.kemenkeu.go.id.
Untuk beasiswa LPDP Tahap 2 ini, berkomitmen untuk mempersiapkan pemimpin yang profesional untuk masa depan negara. Syarat dan cara daftar telah disampaikan oleh LPDP.
Selain itu, beasiswa LPDP Tahap 2 ini bertujuan untuk mendorong inovasi demi terwujudnya Indonesia yang sejahtera, demokratis, serta berkeadilan.
Baca Juga: Cemilan Krispi dengan Bahan Tepung dan Telur, Mudah dan Enak!
Dalam rangka mendukung tercapainya visi Indonesia Maju di tahun 2045. Beasiswa LPDP ini merupakan suatu bentuk keberpihakan dari APBN terhadap pendidikan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM).
Nah, bagi kalian para pemburu beasiswa untuk melanjutkan pendidikan kalian ke jenjang yang lebih tinggi, cocok sekali untuk segera mendaftar di program beasiswa LPDP ini.
Berikut cara mendaftarkan diri pada program beasiswa LPDP di kutip dari situs resmi LPDP, dan ikuti langkah berikut agar kamu lolos di program beasiswa LPDP.
1. Buka browser di handphone atau laptop anda. Pastikan data internet dapat berjalan dengan lancar, agar proses pendaftaran bisa cepat selesai.
2. Kemudian daftarkan diri anda secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP yang telah disediakan: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
Baca Juga: Catat! Daftar Dokumen yang Wajib Dipenuhi untuk Daftar Beasiswa LPDP
3. Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran di program beasiswa LPDP ini.
4. Pastikan semua dokumen pendukung dari program beasiswa LPDP ini telah terpenuhi seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis yang telah dibuat atau diterbitkan pada tahun 2022.
Semua dokumen pendukung tersebut telah tersedia di booklet atau buku panduan, sehingga kalian para pendaftar program beasiswa ini tidak kesulitan untuk mencari dokumen pendukungnya.
Berdasarkan keterangan dari pihak LPDP bahwa pendaftaran ini akan dilakukan secara online atau daring. Hal ini karena menyesuaikan kebijakan dari pemerintah terkait pandemi Covid-19.
Sehingga, pada aplikasi pendaftaran program pendaftaran beasiswa LPDP ini para pendaftar harus memilih kota atau lokasi seleksi yang disediakan oleh LPDP.
Hal ini dilakukan sebagai langkah untuk mengantisipasi apabila nantinya seleksi akan dilakukan secara luring atau hybrid.
Demikian informasi yang terkait pendaftaran beasiswa LPDP tahap kedua yang di buka sampai tanggal 5 Agustus. Silahkan mendaftarkan diri anda di program beasiswa ini untuk melanjutkan pendidikanmu di jenjang yang lebih tinggi. Selamat mencoba, semoga berhasil.***
Beasiswa LPDP tahap 2 telah dibuka hari ini dan akan ditutup pada tanggal 5 Agustus 2022. Berikut syarat untuk dipenuhi dan cara daftar.
by Risqi Nurtyas Sri Wikanti