Profil Raphinha, Pesepak Bola Muda Asal Brasil yang Direkrut Chelsea

Chelsea dikabarkan sudah akan mendapatkan pesepak bola Brasil dari klub Leeds United, berikut profil singkat dari Raphinha.

by Risqi Nurtyas Sri Wikanti

BERITASUKOHARJO.com - Pesepak bola asal Brasil, Raphinha saat ini membela klub Leeds United. Kemampuannya yang apik membuat klub papan atas, Chelsea ingin merekrutnya.

Sebenarnya bukan hanya Chelsea, banyak klub lain seperti Arsenal yang juga tertarik untuk menjadikan Raphinha rekrutan baru. Sayangnya beberapa waktu lalu pinangan Arsenal telah ditolak.

Dengan Chelsea, sepertinya sudah ada lampu hijau mengenai Raphinha yang akan bergabung dengan klub asal London ini. Dikabarkan mereka siap menggelontorkan uang sebesar 55 juta poundsterling.

Untuk mengenal lebih dekat Raphinha, simak profil pesepak bola asal Brasil yang bermain di Leeds United ini, yang dikutip BeritaSukoharjo.com dari Transfermarkt.

Baca Juga: Istri Tessy Meninggal Dunia, Kenali Penyebab Penyakit Diabetes yang Sempat Diderita dan Penanganannya

Raphinha memiliki nama panjang yaitu Raphael Dias Belloli. Dia lahir di Porto Alegre, 14 Desember 1996, yang membuatnya berusia 25 tahun saat ini.

Dia memiliki dua kewarganegaraan yaitu Brasil dan Italia. Tinggi Raphinha adalah 176 cm, membuatnya termasuk ke dalam salah satu pesepak bola yang tidak terlalu tinggi.

Posisi Raphinha adalah penyerang sayap kanan, namun dia juga bermain di sayap kiri. Menjadi pemain Leeds United pada tahun 2020, kontraknya akan habis pada 30 Juni 2024 nanti.

Selama penampilannya di Liga Premier Inggris 2021/2022, Raphinha yang saat ini telah bermain di 35 pertandingan, sudah menelurkan 11 gol ke gawang lawan.

Pada 35 pertandingan itu, Raphinha 34 kali bermain sebagai pemain inti dan hanya sekali masuk sebagai pemain cadangan.

Baca Juga: Kocak! Berdiri Bersebelahan dengan D.O. EXO, Ekspresi Lisa BLACKPINK Disorot Netizen: Sampai Merinding!

Raphinha juga telah bermain untuk Timnas Brasil dan memulai debutnya pada 8 Oktober 2021 lalu. Bermain dalam sembilan laga, sudah ada tiga gol yang dia sumbangkan pada negaranya.

Selain Chelsea dan Arsenal, ada dua nama tim besar lainnya yang tertarik untuk merekrutnya. Mereka adalah klub asal Spanyol, Barcelona dan klub asal Inggris lain yaitu Tottenham Hotspur.

Sebelum bergabung dengan Leeds United, Raphinha mengawali karier dengan bergabung di klub Brasil, Avaí FC U20. Setelah itu dia aktif di berbagai klub di Portugal.

Beberapa klub Portugal yang pernah dia bela adalah Guimarães B, Vit. Guimarães, dan Sporting CP.  Kemudian sebelum ke Leeds United, dia berlabuh di klub Perancis, Stade Rennais.

Dengan didatangkannya Raphinha ke Chelsea, diharapkan klub yang bermarkaskan Stadion Stamford Bridge ini bisa menambah pundi-pundi gol dari kepiawaiannya sebagai penyerang.

Selain Raphinha, Chelsea saat ini juga berusaha mendatangkan Raheem Sterling yang merupakan punggawa dari Manchester City.***

Author : Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.