Kabar Gembira! Jordi Amat Tiba di Jakarta Sabtu 14 Mei 2022, Sandy Walsh Menyusul

Jordi Amat akan ke Jakarta Sabtu 14 Mei 2022 untuk menyelesaikan proses naturalisasi. Kehadiran Jordi Amat cukup membantu timnas Indonesia

by Choirul Hidayat

BERITASUKOHARJO.com - Jordi Amat calon pemain naturalisasi keturunan Spanyol-Indonesia direncanakan akan tiba di Jakarta Sabtu 14 Mei 2022 akhir pekan ini.

Jordi Amat dikabarkan sudah memegang tiket penerbangan dari Barcelona Spanyol menuju Jakarta.

Kedatangan Jordi Amat diyakini dalam rangka menyelesaikan proses naturalisasi yang tengah dijalaninya.

Baca Juga: Samsul Arif Gabung Persis Solo, Welkam Wonderkid

Jordi Amat sebagaimana diketahui, tengah menjalani proses naturalisasi, dan beberapa saat lalu telah mencapai proses di Kemenkumham.

Masih ada satu dokumen yang kurang dan sedikit menghambat proses naturalisasi tersebut, yaitu dokumen kepindahan kewarganegaraan dari negara asal.

Dokumen tersebut yang kemungkinam akan diurus langsung oleh Jordi Amat di Kedubes Spanyol nanti saat di Jakarta.

Baca Juga: Sandy Walsh Sampaikan Kabar Bahagia, Segera Kembali Lebih Cepat

Dalam agendanya di Jakarta, Jordi Amat  rencananya akan menuju ke Kedubes Spanyol di Jakarta, serta menjalani tes kesehatan di salah satu Rumah Sakit.

Sementara itu, dari informasi yang beredar, Sandy Walsh juga akan ke Jakarta, tetapi pekan depan. Sandy Walsh masih menyelesaikan urusan di Belgia, serta saat ini tengah dirawat karena cedera.

Dengan datangnya Jordi Amat dan juga Sandy Walsh ke Jakarta, berdasarkan pengalaman beberapa pemain naturalisasi sebelumnya, akan sangat mempermudah selesainya proses naturalisasi tersebut.

Baca Juga: Naik Kereta Api Jarak Jauh, Simak Syaratnya Berikut Ini

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Iwan Bule telah meminta untuk proses naturalisasi dikebut. Hal itu berkaitan dengan mendesaknya waktu agenda timnas serta permintaan yang besar dari para penggemar timnas.

Kemenpora dan Kemenkumham banyak membantu proses naturalisasi ini. Hal itu diakui oleh Sekjen PSSI, Yunus Nusi. Seperti dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari web resmi PSSI, Rabu 11 Mei 2022.

''Kami sangat berterima kasih kepada Kemenpora dan Kemenkumham yang selama ini membantu proses naturalisasi. Proses administrasi telah berjalan dan kami berharap semuanya berjalan lancar sehingga baik Jordi dan Sandy bisa segera memperkuat timnas Indonesia,'' ujar Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Baca Juga: Tiket Balap Mobil Formula E Jakarta E-Prix Mulai Dijual, Simak Situs Penjualannya

Sebelumnya bulan lalu Yunus Nusi juga sudah melakukan pertemuan dengan perwakilan Kemenkumham yang menghasilkan kesepakatan untuk mempercepat proses tersebut.

Kehadiran Jordi Amat dan Sandy Walsh di timnas Indonesia tentunya akan menambah kekuatan yang signifikan. Karena timnas butuh kehadiran pemain berpengalaman di liga Eropa untuk membantu tim.

Jordi Amat dan Sandy Walsh selama ini berposisi sebagai pemain belakang, lini yang menjadi kelemahan timnas Indonesia saat ini.

Baca Juga: Megahnya Stadion JIS Jakarta International Stadium, Terbesar di Asia Pasifik

Dengan hadirnya Jordi Amat dan Sandy Walsh serta menyusul nanti Shayne Pattinama, diharapkan dapat menambah kekuatan serta meloloskan timnas ke Piala Asia 2023 dan bersaing di level atas sepakbola Asia.***

Author : Choirul Hidayat

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.