Ingin Berbalik Arah, Mobil Avanza Ditabrak Bus Mira di Klaten

Bermaksud memutar arah melalui bukaan median, sebuah mobil ditabrak bus Mira, di ruas jalan raya Yogya - Solo

by Kinan Riyanto

 

 

SUKOHARJOUPDATE - Bermaksud memutar arah melalui bukaan median, sebuah mobil ditabrak bus Mira, di ruas jalan raya Yogya - Solo, Sabtu 12 Pebruari 2022.

Sebuah kecelakaan siang tadi terjadi di Jalan Raya Yogya - Solo, tepatnya di daerah Mlese, Ceper, Klaten. Kecelakaan ini melibatkan lima kendaraan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Unit Lakalantas Polres Klaten, kejadian bermula ketika sebuah mobil Avanza bernomor polisi AD 9436 BQ yang dikemudikan Eni (55), warga Klaten melaju dari arah Yogya menuju Solo.

Baca Juga: Forum Kyai Langgar dan Guru Ngaji Pedan, Klaten Mendukung Cak Imin Presiden 2024

Mobil tersebut kemudian hendak memutar arah di bukaan median jalan yang ada di daerah Mlese, Ceper, Klaten. Pada saat yang sama, melaju dari arah Yogya, bus Mira bernomor polisi S 7827 US yang dikemudikan Bambang (37). Sesampai di tkp, karena jarak yang terlalu dekat membuat bus tak mampu menguasai diri untuk menghindari mobil Avanza tersebut. Sehingga terjadilah kecelakaan.

Akibat ditabrak dari belakang, mobil Avanza terpental ke depan dan menabrak truk dengan nomor polisi B 9922 UO yang dikemudikan Lukas (48), warga Sragen yang melaju dari arah Solo menuju Yogya.

Pada saat yang bersamaan, dari arah Solo menuju Yogya, beriringan melintas sepeda motor, yaitu Honda Supra AD 2646 JV yang dikendarai Sigit (39) dan Honda Beat AE 3020 JAC yang dikendarai Sri (39) bersama pembonceng.

Baca Juga: Tampung Minat Remaja Calon Pendaftar Polri, Polres Sukoharjo Gelar Pembinaan dan Pelatihan Gratis

Kedua sepeda motor tersebut menabrak Avanza. Akibat peristiwa ini, dua pengendara sepeda motor dan pembonceng mengalami luka dan dilarikan ke rumah sakit, sedangkan yang lainnya selamat.

Kanit Laka Lantas Satlantas Polres Klaten, Ipda Wahyu Shofhan, mengatakan kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut telah ditangani petugas kepolisian. Barang bukti lima kendaraan turut diamankan.

"Kecelakaan beruntun. Untuk penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan. Kerugian sekitar Rp40 juta," kata Wahyu.

Baca Juga: Duet Maut Gibran dan Juliyatmono Obrak-Abrik Pertahanan Lawan Saat Laga Eksibisi Piala Gibran 2022

Sehari sebelumnya, diperoleh informasi, berturut-turut terjadi kecelakaan lalulintas. Sebuah truk yang memuat tanah, ngglondor masuk sungai di wilayah perbatasan Desa Tancep, Kecamatan Bayat, Klaten dengan Gunung Kidul.

Lalu Jumat malam, 11 Pebruari 2022, juga terjadi kecelakaan di Jalan Raya Yogya-Solo, tepatnya di dekat Masjid Al Aqsa, mobil grandmax bermuatan melon, terguling karena rem blong.

Petugas menghimbau, pengguna jalan harus berhati-hati karena sering turun hujan, sehingga jalan licin.***

Author : Kinan Riyanto

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.