Truk Pengangkut Telur Terperosok ke Jurang Sedalam 1,5 Meter di Plesungan Gondangrejo Karanganyar

Kecelakaan tunggal terjadi di daerah Plesungan Gondangrejo dikarenakan supir Colt T yang tengah mengangkut telur terkejut kemunculan motor

by Bramantyo

SUKOHARJOUPDATE - Sebuah Colt T pengangkut telur terperosok ke dalam jurang di jalan umum Mojosongo menuju Plupuh, tepatnya di utara Sendang Desa Gondangrejo, Karanganyar, Kamis 27 Januari 2022.

Kasatlantas Polres Karanganyar AKP Sarwoko mengatakan dari keterangan saksi, Joko Susilo (39) dan Hanato (34) yang keduanya warga Dusun Cinet, Desa Wonoreji, Gondangrejo, Karanganyar.

Saat itu Colt T Nopol AD-1870 KU yang dikemudikan Slamet warga Dusun Kebonan Rt 01/06 Desa Pucangan, Kartosuro, Sukoharjo tengah berjalan dari arah selatan atau arah Mojosongo menuju kearah Utara, arah Plupuh.

Baca Juga: Bule Yordania Mengamuk, Dua Petugas Bandara Ngurah Rai Bali Kena Pukul

Saat tiba dilokasi kejadian, sang supir dikejutkan dengan kemunculan sepeda motor tak dikenal yang mendahuluinya.

Karena terkejut, Slamet membanting stir mobil yang tengah dikemudikan kearah kiri. Karena hilang kendali, mobil terperosok kedalam jurang sedalam 1,5 meter.

 

"Akibatnya terjadilah kecelakaan tunggal. Mobil terperosok kedalam jurang kedalaman 1,5 meter,"papar AKP Sarwoko saat dikonfirmasi sukoharjoupdate.com (Jaringan Pikiran-Rakyat Media Network).

Baca Juga: Kucing Perlu Vaksinasi, Ini Jenis Vaksinasi Untuk Cegah Penyakit dan Kematian Mendadak

Ia menambahkan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun kerugian yang diderita akibat laka tunggal ini sebesar Rp 2 juta.

"Tidak ada korban jiwa, pengemudi selamat. Kerugian ditaksir sekitar Rp 2 juta,"terangnya.

Sementara itu Kasi Humas Polres Karanganyar AKP Agung Purwoko mengatakan kecelakaan yang menimpa Colt T yang tengah membawa telur itu terjadi sekira pukul 13.30 WIB.

Baca Juga: Video Bocah Ditemani Sang Ibu Menunggu Kedatangan Bus Ayahnya Dipinggir Jalan Untuk Bertemu, Viral di Medsos

Menurut AKP Agung Purwoko, setelah pihaknya mendapatkan informasi langsung mendatangi lokasi tempat kejadian. Termasuk melakukan olah TKP dan mengamankan barang barang bukti dan mengecek kondisi korban.

"Saat ini kendaraan sudah berhasil dievakuasi dari lokasi tempat kejadian. Kami pun segera melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti. Penanganan lebih lanjut dilakukan oleh Satlantas Polres Karanganyar," ungkapnya. ***

Author : Bramantyo

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.