SUKOHARJOUPDATE- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainuddin Amali membagikan cerita keseruannya saat kinjungan kerja di Kota Solo, Jateng, diajak makan nasi liwet lesehan oleh atlet pelatnas National Paralympic Committee (NPC) Indonesia.
Usai memberikan motivasi kepada atlet pelatnas NPC pada, Jum'at 21 Januari 20221 sore, malam harinya Menpora Amali diajak makan nasi liwet oleh atlet Para- Bulutangkis Indonesia, Leani Ratri Oktila.
Dilansir dari laman Kemenpora pada, Sabtu 22 Januari 2022, ditengah suasana malam yang sedang gerimis Menpora Amali bersama atlet pelatnas NPC menikmati kuliner nasi liwet Yu Sani di Jalan Gemblegan, Kota Solo.
Baca Juga: Waspada, 9 Kasus Omicron Ditemukan Masuk Jateng, Salah Satunya di Sukoharjo
Dalam suasana santai dan akrab, Menpora Amali mengajak ngobrol beberapa atlet pelatnas NPC. Selain Leani Ratri, terlihat juga atlet Para- Tenis Meja, David Jacob dan Atlet Para-Bulutangkis, Khalimatus Sadiyah.
"Malam ini saya berkesempatan menikmati kuliner Kota Solo bersama para atlet paralimpik kita yang telah mengharumkan nama bangsa pada Paralimpiade Tokyo tahun 2021 lalu," kata Menpora.
Menpora mengaku merasa senang bisa makan nasi liwet bareng Leani Ratri dan atlet Pelatnas NPC lainnya sambil duduk lesehan beralaskan tikar.
Baca Juga: Sinopsis Film Gone Girl Tayang Malam Ini, Kisah Suami Jadi Tersangka Utama Atas Hilangnya Sang Istri
"Awalnya ajakan itu dari Ratri dan Suryo (atlet para bulutangkis-Red), saat saya ketemu mereka ketika menijau pelatnas NPC di Solo sore tadi, atas ajakan itu langsung spontan saya jawab oke dan siap," ujar Menpora.
Agar bisa ngobrol bareng sambil duduk lesehan menikmati kuliner khas kota asal Presiden Joko Widodo itu, Menpora juga meminta agar atlet pelatnas NPC lainnya juga diajak serta.
"Ternyata saya dibawa ke warung pinggir jalan nasi liwet Yu Sani sambil lesehan. Sambil menikmati kuliner Kota Solo di malam hari kami juga mendiskusikan berbagai hal tentang prestasi atlet disabilitas dan kedepannya akan seperti apa," sambungnya.
Baca Juga: Anggaran Diprediksi Membengkak, Pengamat Sospol Heru CN Dukung Din Syamsuddin Gugat UU IKN
Suasana keakraban dengan para atlet yang telah berjuang mengharumkan nama bangsa dirasakan Menpora. Dengan komunikasi seperti itu, ia berharap bisa menambah semangat dan motivasi atlet disabilitas dan para pelatih untuk berprestasi lebih baik lagi.
Sementara Leani Ratri Oktila, mengaku sangat senang bisa mengajak Menpora Amali makan nasi liwet sambil lesehan di pinggir jalan.
"Senang sekali dan tidak menyangka Pak Menteri mau makan dipinggir jalan sambil lesehan. Terima kasih banyak pak Menteri," pungkasnya.***
Sumber: Kemenpora RI
Kunjungan kerja di Kota Solo, Menpora Amali diajak atlet pelatnas NPC makan nasi liwet sambil duduk lesehan di pinggir jalan
by Nanang Sapto Nugroho