SUKOHARJOUPDATE – Wujudkan Kota Solo Ramah Difable, Dinas Perhubungan Kota Surakarta melakukan uji coba bus ramah difabel selama satu bulan penuh mulai pada hari Selasa, 11 Januari 2022.
Nantinya untuk skema operasional seperti Batik Solo Trans (BST). Sementara jalur bus yang melayani difabel ini akan melalui rute koridor 1 yakni dari Terminal Palur sampai Bandara Adi Soemarmo dengan melintasi Balai Kota dan jalan Slamet Riyadi secara contra flow.
"Ini uji coba pertama kali di Indonesia untuk bus kota yang melayani difabel, "jelasnya, Rabu 19 Januari 2022.
Baca Juga: Viral, Harimau Hadang ekskavator Pembukaan Lahan Sendirian, Netizen: Jgn di apain ya please
Model busnya adalah bus low deck monocoque berkapasitas 20 penumpang duduk dan 5 penumpang berdiri. Didesain nyaman dan terlihat ramah difabel dengan adanya kursi khusus.
Termasuk running teks dan pengeras suara informasi penunjuk jalur. Bus low deck ini akan beroperasi setiap hari dari pukul 05.00 – 20.00 WIB.
"Untuk awalnya masih koridor 1 dulu. Sambil menunggu surat dari Satlantas, setelah 1 bulan uji coba kita buat laporan ke Menhub," tandasnya.
Baca Juga: Viral, Ikuti Trend Medsos Hentikan Laju Truck, Seorang Remaja di Bogor Koma Tertabrak
Sementara itu selama masa uji coba ini penumpang tidak dipungut biaya dan terintegrasi dengan Teman Bus.
Tim Divisi Jaringan, Tim Advokasi Difabel (TAD) Kota Solo, Hermin yang ikut melakukan uji coba bus low deck ini sebut transportasi massal ini sudah cukup lumayan memenuhi kebutuhan kaum difabel.
“Sudah bisa memenuhi kebutuhan kaum difabel, meski ada beberapa masukan untuk keluat masuk naik turun dan puter balik masih kesulitan, karena tidak rata, namun sudah lumayan,” pungkasnya.***
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit. Excepturi doloribus unde molestias laborum delectus adipisci, eos repellat in debitis cum impedit numquam, architecto, facilis.
Copyright © 2024 | designed by beritasukoharjo.com
Model busnya adalah bus low deck monocoque berkapasitas 20 penumpang duduk dan 5 penumpang berdiri Sementara itu selama masa uji coba ini
by Dita Arnanta